Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update Corona 25 Januari: Kasus Harian Covid-19 di Indonesia Melonjak, Lebih dari 2.000 Sehari

Berdasarkan catatan Worldometer hingga Selasa (25/1/2022), berikut data terbaru kasus Covid-19 di dunia:

  • Kasus positif: 354.269.376
  • Kasus meninggal: 5.620.631
  • Pasien sembuh: 281.487.230
  • Kasus aktif: 67.161.515

Khusus untuk kasus aktif, rinciannya adalah 67.065.788 pasien (99,9 persen) dalam kondisi ringan, sementara 95.727 orang (0,1 persen) dalam kondisi kritis.

Berikut update corona 25 Januari 2022:

Kasus harian di Indonesia meningkat, lebih 2.000 sehari

Sejak berganti tahun, Indonesia mencatatkan peningkatan kasus Covid-19 harian dibandingkan bulan-bulan sebelumnya.

Sebanyak 2.927 kasus Covid-19 bahkan dilaporkan pada Senin (24/1/2022), penambahan tertinggi selama tiga bulan terakhir.

Tambahan kasus di atas 2.000 ini mencatatkan hari kelima secara berturut-turut.

Berikut rincian kasus Covid-19 di Indonesia hingga Minggu:

  • Kasus infeksi: 4.289.305
  • Kasus meninggal: 144.227
  • Pasien sembuh: 4.124.211

Indonesia juga masih memiliki 20.867 kasus aktif Covid-19 yang tersebar di berbagai daerah.

"Dalam seminggu terakhir ini kasus harian terus mengalami peningkatan. Berdasarkan data yang kami himpun, kasus di Jawa-Bali mendominasi kasus harian yang naik," ujar Luhut dalam konferensi pers virtual usai rapat evaluasi PPKM pada Senin (24/1/2022).

"Kenaikan di Jawa-Bali kami identifikasi masih bersumber dari peningkatan pada wilayah aglomerasi Jabodetabek," lanjutnya.

Ini mengindikasikan bahwa kasus transmisi lokal yang terjadi di Indonesia sudah lebih mendominasi dibandingkan sebelumnya.

Sebab, kasus positif dari pelaku perjalanan luar negeri (PPLN) sudah berada di bawah 10 persen dari total kasus nasional.

DKI Jakarta berpotensi masuk PPKM level 3

Karenanya, ia menyebut DKI Jakarta berpotensi memasuki Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3.

"Teater perang pandemi yang terjadi di DKI Jakarta menyebabkan asesmen situasi provinsi tersebut masuk ke dalam (PPKM) Level 3," jelas dia.

Luhut menuturkan, pemerintah juga akan memperlakukan DKI Jakarta sebagai satu kesatuan dengan wilayah aglomerasi Jabodetabek.

Berdasarkan data dari Google Mobility pada pekan ini, mulai terdapat tren penurunan mobilitas di Jawa dan Bali.

Menurutnya, penurunan mobilitas ini kemungkinan akibat masyarakat mulai waspada terhadap gejala yang ditimbulkan oleh varian Omicron.

Sumber: Kompas.com (Dian Erika Nugraheny/Ade Miranti Kurnia)

https://www.kompas.com/tren/read/2022/01/25/073000765/update-corona-25-januari--kasus-harian-covid-19-di-indonesia-melonjak-lebih

Terkini Lainnya

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Situs Panganku.org Beralih Fungsi Jadi Judi Online, Kemenkes dan Kemenkominfo Buka Suara

Tren
Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Kapan Pengumuman Hasil Tes Online 1 Rekrutmen Bersama BUMN 2024?

Tren
Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Ramai soal Surat Edaran Berisi Pemkab Sleman Tak Lagi Angkut Sampah Organik, Ini Kata DLH

Tren
Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Saat Penyambut Tamu Acara Met Gala Dipecat karena Lebih Menonjol dari Kylie Jenner...

Tren
Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Kronologi dan Motif Ibu Racuni Anak Tiri di Rokan Hilir, Riau

Tren
Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Rumah Sakit di Rafah Kehabisan Bahan Bakar, WHO: Penutupan Perbatasan Halangi Bantuan

Tren
Cerita Rombongan Siswa SD 'Study Tour' Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Cerita Rombongan Siswa SD "Study Tour" Pakai Pesawat Garuda, Hasil Nabung 5 Tahun

Tren
Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena 'Salah Asuhan', Ini Kata Ahli

Viral, Video Kucing Menggonggong Disebut karena "Salah Asuhan", Ini Kata Ahli

Tren
Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Seekor Kuda Terjebak di Atap Rumah Saat Banjir Melanda Brasil

Tren
Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia vs Guinea U23 Kick Off Pukul 20.00 WIB

Tren
Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Prediksi Susunan Pemain Indonesia dan Guinea di Babak Play-off Olimpiade Paris

Tren
Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Alasan Semua Kereta Harus Berhenti di Stasiun Cipeundeuy, Bukan untuk Menaikturunkan Penumpang

Tren
Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Indonesia Vs Guinea, Berikut Perjalanan Kedua Tim hingga Bertemu di Babak Playoff Olimpiade Paris 2024

Tren
Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Pelatih Guinea soal Laga Lawan Indonesia: Harus Menang Bagaimanapun Caranya

Tren
8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

8 Pencetak Gol Terbaik di Piala Asia U23 2024, Ada Dua dari Indonesia

Tren
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke