Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Simak, Berikut 5 Font "Dewa" untuk Menulis CV dan Lamaran Kerja

KOMPAS.com - Menyusun surat lamaran kerja dan curriculum vitae (CV) harus dilakukan secara teliti dan penuh pertimbangan.

Pasalnya, surat lamaran dan CV yang disusun dengan baik dan benar, akan membuat perusahaan tertarik untuk merekrut Anda.

Tanpa disadari, jenis huruf alias font pun harus dipertimbangkan matang-maatang saat menyusun surat lamaran kerja.

Mungkin Anda langsung berpikir bahwa jenis font Times New Roman adalah pilihan terbaik lantaran sering digunakan untuk keperluan tulisan yang bersifat formal.

Padalah jawaban itu salah.

Hal itu terungkap dari sebuah unggahan akun Instagram Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker), @kemnaker, Sabtu (17/4/2021).


Dalam unggahan yang berbentuk infografik itu, dijelaskan ada 5 font yang disarankan dan 5 font yang tidak disarankan.

Tak berselang lama, infografik tersebut diunggah ulang oleh warganet di akun Twitter base, @worksfess dan ramai dibahas di sana.

Hingga Minggu (18/4/2021) siang, twit tersebut dikomentari 214 kali, di-retweet 1.000 kali, dan disukai 6.600 kali oleh sesama warganet Twitter.

5 font yang disarankan dan tidak

Dari infografik yang diunggah akun Instagram Kemnaker, ada lima font yang disarankan, yakni:

  1. Calibri
  2. Helvetica
  3. Garamond
  4. Georgia, dan
  5. Aria.

Sementara itu, 5 font yang tidak disarankan antara lain:


Alasan menggunakan font yang disarankan

Dilansir dari Popsugar, 19 Juni 2018, Bloomberg pernah melakukan wawancara terhadap sejumlah pakar untuk mempertimbangkan jenis huruf yang sebaiknya digunakan kandidat dalam surat lamaran kerja mereka.

1. Helvetica

Mengapa jenis font "Helvetica" yang disarankan? Ada alasan ahli untuk yang satu ini.

"Helvetica (adalah jenis huruf) yang cantik," kata direktur kreatif Collins di San Francisco, AS, Matt Luckhurst.

Sementara itu, Brian Hoff, direktur kreatif Brian Hoff Design memandang Helvetica adalah jenis huruf yang sangat tidak merepotkan.

Namun demikian, jenis huruf ini pun memberikan kesan profesional, ringan, jujur, dan gembira.

2. Proxima Nova

Berikutnya jenis font "Proxima Nova".

Menurut Hoff, font ini disukai banyak orang.

"Saya belum pernah bertemu klien yang tidak suka dengan jenis huruf itu," sebut Hoff.

Jenis huruf ini memang tidak gratis, namun karena amat dipandang positif di dunia profesional, tidak ada salahnya merogoh kocek untuk memperoleh jenis huruf ini.

Apalagi bila Anda akan melamar pekerjaan di perusahaan yang lebih formal atau posisi yang lebih tinggi.

3. Garamond

Lalu, jenis font "Garamond", font ini dipandang mudah dibaca, sederhana, dan padat.


Hindari penggunaan font yang tidak disarankan, mengapa?

1. Times New Roman

Menghindari penggunaan font jenis ini mungkin sesuatu hal yang mengejutkan.

Alasannya, Times New Roman dipandang sebagai font yang dipakai oleh mereka yang malas.

"Ini menunjukkan Anda tidak memikirkan jenis huruf yang Anda gunakan (untuk menyusun surat lamaran kerja)," tutur Hoff.

2. Courier

"Anda tidak memiliki mesin ketik, jadi jangan beranggapan bahwa Anda memiliki mesin ketik," kata Luckhurst.

"Anda telah menggunakan komputer untuk menggantikan tangan Anda menulis. Jika Anda tak menggunakan komputer dengan semestinya, maka Anda sebetulnya juga tidak menulis dengan semestinya," tambahnya.

3. Comic Sans

Jenis huruf ini sangat tidak disarankan untuk digunakan dalam menulis surat lamaran kerja ataupun CV.

Comic Sans mencerminkan perilaku tidak profesional, aneh, dan pastinya akan dilewatkan begitu saja oleh perusahaan yang potensial.

https://www.kompas.com/tren/read/2021/04/18/202900065/simak-berikut-5-font-dewa-untuk-menulis-cv-dan-lamaran-kerja

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke