Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Di Rumah Saja, Ada Layanan Akses Jurnal dan Buku Gratis dari LIPI, Ini Link-nya!

KOMPAS.com - Banyak alternatif kegiatan yang bisa Anda lakukan selama di rumah saja pada masa pandemi virus corona.

Salah satunya dengan membaca. Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) menawarkan fasilitas akses gratis.

Anda bisa mengakses jurnal dan buku digital sesuai dengan bidang peminatan.

Ada dua layanan yang bisa dimanfaatkan yakni akses jurnal dan akses buku elektronik secara gratis.

Akses jurnal gratis

LIPI membuka akses jurnal-jurnal ilmiahnya kepada siapa saja yang ingin mengaksesnya secara gratis

Jurnal-jurnal tersebut dapat diakses melalui laman https://isjd.pdii.lipi.go.id dan https://rin.pdii.lipi.go.id.

Staf Biro Kerja Sama, Hukum, dan Humas LIPI Fakhri Zakaria menyebutkan, program jurnal gratis ini sudah diadakan LIPI sejak beberapa tahun yang lalu, termasuk pada masa pandemi virus corona ini.

"Memang sudah ada layanan tersebut sebelumnya. Layanan ini semua bebas biaya, memang untuk akses publik. ISJD sudah sjak 2010 dan RIN dari 2017," kata Fakhri, saat dihubungi Kompas.com, Selasa (21/4/2020) siang.

Akses buku elektronik gratis

Fasilitas gratis kedua yang ditawarkan LIPI dan bisa dinikmati selama di rumah saja adalah akses buku elektronik (e-book).

Namun, tidak semua e-book diberikan secara gratis. Hanya buku-buku yang diterbitkan oleh LIPI Press saja yang bisa dinikmati dengan bebas biaya.

Untuk layanan lain yang dibuka dalam rangka WFH adalah akses gratis buku terbitan LIPI Press.

Buku-buku itu dapat didapatkan dengan cara membuka laman www.lipipress.lipi.go.id.

Berbeda dengan program jurnal gratis yang memang didesain untuk dapat diakses seterusnya secara gratis, buku elektronik ini hanya bisa diakses secara gratis selama masa work from home.

"Sementara (penggratisan akses e-book terbitan LIPI Press) mengikuti edaran dari pemerintah tentang WFH," sebut Fakhri. 

https://www.kompas.com/tren/read/2020/04/21/190200465/di-rumah-saja-ada-layanan-akses-jurnal-dan-buku-gratis-dari-lipi-ini-link

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke