Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Australian Open 2022: Gregoria Tancap Gas ke 8 Besar

Kompas.com - 17/11/2022, 14:07 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Gregoria Mariska Tunjung mulus ke 8 besar atau perempat final Australia Open 2022 usai menggebuk lawannya dengan straight game, 21-15 dan 21-9, dalam 32 menit saja.

Pertandingan Gregoria Mariska Tunjung vs Supanida Katethong (Thailand) berlangsung di Court 3 Quay Center, Australia, Kamis (17/11/2022) siang WIB.

Hasil Australian Open 2022 tersebut sekaligus mempertegas Gregoria sebagai tunggal putri yang patut diperhitungkan. Sebab, dia selalu menang straight game secara dua kali beruntun.

Sebelumnya, dia juga menang atas wakil tuan rumah, Sydney Tjonadi, dengan skor telak 21-4 dan 21-6 pada 32 besar Australian Open 2022.

Jalannya Pertandingan

Gim 1

Baca juga: Hasil Australian Open 2022: Sabar/Reza Kandas, Ganda Putra Indonesia Habis

Gregoria Mariska Tunjung menunjukkan dominasinya sejak gim pertama. Kendati cukup ketat di awal, dia bisa mendikte lawan kemudian.

Momen keunggulan Gregoria atau yang akrab disapa Jorji itu sejak imbang 6-6.

Setelah angka kembar itu, dia terus memimpin dan memperlebar keunggulan pada interval, 11-7.

Lepas istirahat, performa Gregoria makin tak terbendung. Penempatannya begitu brilian.

Dia terus memimpin dan mengakhiri gim pertama dengan skor telak 21-15.

Gim 2

Baca juga: Australian Open 2022, Gregoria: Lawan Tak Menyulitkan Saya

Awal babak kedua, Jorji tampak mendominasi. Tetapi lawan memberikan perlawanan ketika angka dekat dengan skor interval.

Gregoria awalnya memimpin 7-3, tetapi berhasil dipepet menjadi 11-8 saat interval.

Usai jeda, Jorji kembali memegang kendali. Pertahanan dia tak mudah ditembus. Di sisi lain, pukulan lawan banyak yang melenceng.

Gregoria terus memimpin dengan jarak yang jauh, 19-9. Dia mengakhiri permainan dengan skor akhir 21-9.

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga 250 Ribu

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga 250 Ribu

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Liga Lain
De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com