Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BERITA FOTO: Garuda Asia Bekuk Guam, Hujan Gol 14-0

Kompas.com - 03/10/2022, 23:27 WIB
Kristianto Purnomo

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Timnas U17 Indonesia sukses melibas Guam 14 gol tanpa balas pada laga Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2023.

Pertandingan timnas U17 Indonesia vs Guam berlangsung di Stadion Pakansari, Kab. Bogor, pada Selasa (3/10/2022) malam WIB.

Bintang timnas U17 Indonesia kali ini adalah Arkhan Kaka yang berhasil mencetak quattrick alias empat gol pada menit ke-8, 11', 26' (penalti), dan 34'.

Pemain timnas U17 Indonesia Arkhan Kaka berselebrasi usai membobol gawang timnas U17 Guam pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022).  Indonesia menang 14-0 atas Guam.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain timnas U17 Indonesia Arkhan Kaka berselebrasi usai membobol gawang timnas U17 Guam pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022). Indonesia menang 14-0 atas Guam.

Adapun 10 gol timnas U17 Indonesia lainnya tercatat atas nama Narendra Tegar (27'), Riski Afrisal (32'), Sulthan Zaky (45+1'), Donovan Moss (46'-bunuh diri), Jehan Pahlevi 47', Muhamad Gaoshirowi (58'), Habil Abdillah (80'), Figo Dennis (83'), Nabil Asyura (88'-penalti), Ji Da Bin (90').

Pertandingan juga diwarnai satu kartu merah untuk bek Guam, Nicolas Chargualaf, pada menit ke-88.

Nicolas Chargualaf harus meninggalkan lapangan karena menerima dua kartu kuning akibat melakukan handsball.

Penjaga gawang timnas U17 GuamJohn Gomez berusaha menyelamatkan bola saat bertanding melawan timnas U17 Indonesia pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022). Indonesia menang 14-0 atas Guam.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Penjaga gawang timnas U17 GuamJohn Gomez berusaha menyelamatkan bola saat bertanding melawan timnas U17 Indonesia pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022). Indonesia menang 14-0 atas Guam.

Baca juga: BERITA FOTO: Arkhan Kaka Borong 4 Gol, Indonesia Unggul atas Guam

Kemenangan telak atas Guam mengantar timnas U17 Indonesia ke peringkat dua klasemen sementara Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2023 dengan koleksi tiga poin dari satu laga.

Garuda Asia, julukan timnas U17 Indonesia, untuk sementara tertinggal tiga poin dari Uni Emirat Arab yang sudah bermain dua kali di puncak klasemen Grup B.

Selanjutnya, timnas U17 Indonesia akan menghadapi tugas berat karena harus melawan Uni Emirat Arab, Rabu (5/10/2022) malam WIB.

Pemain timnas U17 Indonesia Riski Afrisal berebut bola dengan pemain timnas U17 Guam Levi Berg pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022).  Indonesia menang 14-0 atas Guam.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain timnas U17 Indonesia Riski Afrisal berebut bola dengan pemain timnas U17 Guam Levi Berg pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022). Indonesia menang 14-0 atas Guam.

Timnas U17 Indonesia wajib mengalahkan Uni Emirat Arab untuk memperbesar peluang lolos ke putaran final Piala Asia U17 2022 lewat jalur juara grup.

Sebab, Uni Emirat Arab kerap disebut tim terkuat di Grup B Kualifikasi Piala Asia U17 2022.

Terkini, Uni Emirat Arab sukses mengalahkan Palestina dengan skor tipis 4-3, Selasa (3/10/2022) sore WIB.

Adapun peringkat ketiga klasemen Grup B saat ini ditempati oleh Malaysia yang juga mengoleksi tiga poin dari satu laga.

Pemain timnas U17 Indonesia Arkhan Kaka (kiri) dan Muhammad Asyura berselebrasi usai membobol gawang timnas U17 Guam pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022).  Indonesia menang 14-0 atas Guam.KOMPAS.com/KRISTIANTO PURNOMO Pemain timnas U17 Indonesia Arkhan Kaka (kiri) dan Muhammad Asyura berselebrasi usai membobol gawang timnas U17 Guam pada pertandingan Kualifikasi Piala Asia U17 2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Senin (3/10/2022). Indonesia menang 14-0 atas Guam.

Malaysia harus menempati peringkat ketiga karena kalah agresivitas gol dari timnas U17 Indonesia.

Ulasan Pertandingan Timnas U17 Indonesia Vs Guam:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com