Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bangun Euforia FIBA Asia Cup 2022: Tur Trofi Ditutup Festival Dribel

Kompas.com - 10/07/2022, 08:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia akan menjadi tuan rumah kejuaraan bola basket FIBA Asia Cup 2022 yang dijadwalkan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, 12 sampai 24 Juli mendatang.

Sebelum rangkaian pertandingan dimulai, panitia lokal FIBA Asia Cup 2022 yang dipimpin oleh Junas Miradiarsyah menggelar Festival Dribel di halaman pintu masuk utama Gedung Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (9/7/2022).

Festival Dribel ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan panitia penyelenggara untuk membangun euforia menjelang FIBA Asia Cup 2022.

Selain itu, Festival Dribel juga digelar untuk menutup rangkaian trophy tour atau tur trofi yang telah berlangsung di Jakarta sejak Selasa (5/7/2022).

Baca juga: Tur Trofi Berawal di Gedung Filateli, Indonesia Siap Gelar FIBA Asia Cup 2022!

Adapun trofi tur FIBA Asia Cup telah singgah di sejumlah negara, seperti Filipina dan Lebanon, sebelum tiba di Indonesia.

Di Indonesia, trofi FIBA Asia Cup 2022 kali pertama diperkenalkan dan ditunjukkan kepada publik di Gedung Filateli (Post Bloc), Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Trofi FIBA Asia Cup 2022 saat kali pertama diperkenalkan dan ditunjukkan kepada publik di Gedung Filateli (Post Bloc), Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, pada Selasa (5/7/2022) siang WIB.KOMPAS.com/Benediktus Agya Pradipta Trofi FIBA Asia Cup 2022 saat kali pertama diperkenalkan dan ditunjukkan kepada publik di Gedung Filateli (Post Bloc), Pasar Baru, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, pada Selasa (5/7/2022) siang WIB.

Setelah diperkenalkan di Gedung Filateli, trofi FIBA Asia Cup 2022 dibawa ke Bundaran HI, Jakarta pada Rabu (6/7/2022).

Lalu, pada keesokan harinya, tur trofi itu berlanjut ke Stasiun MRT Istora Mandiri dan Gelora Bung Karno.

Baca juga: Jadwal Timnas Basket Indonesia di FIBA Asia Cup 2022: Arab Saudi Lawan Pertama

Selanjutnya, tur trofi FIBA Asia Cup 2022 bergeser ke Mall Sarinah, Jakarta pada Jumat (8/7/2022).

Setelah hadir di beberapa titik kota, rangkaian tur trofi berakhir di halaman Istora Senayan, Jakarta, yang ditandai dengan berlangsungnya Festival Dribel pada Sabtu (9/7/2022).

Festival Dribel diikuti masyarakat pencinta bola basket. Mereka melakukan flashmob dribel bola basket bersama dengan koreografi yang dipandu oleh sejumlah freestyler dengan komando dari streetballer legendaris Indonesia Richard Insane. 

Kegiatan ini juga diikuti sejumlah selebritas nasional yang juga dikenal menggemari bola basket seperti Udjo Project Pop, Asri Welas, Andovi da Lopez dan Jovial da Lopez. 

Tak lupa, Ketua Umum Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Danny Kosasih juga ikut serta dalam kegiatan tersebut.

Baca juga: FIBA Asia Cup 2022: Marques Bolden Fit dan Tak Sabar Bela Indonesia

Setelah menyajikan sejumlah rangkaian acara, Festival Dribel ditutup oleh fun game 3x3 yang melibatkan para selebritas serta dua pebasket nasional, yakni Kelvin Sanjaya dan Aldy Izzatur Rachman.

Ketua Panitia Pelaksana FIBA Asia Cup 2022 Junas Miradiarsyah juga ikut serta pada fun game 3x3 tersebut.

"Kegiatan ini merupakan bagian dari trophy tour. Di sini kita merayakan dan menggelorakan semangat untuk kebangkitan basket indonesia," kata Junas dalam rilis yang diterima KOMPAS.com, Minggu (10/7/2022).

"Ajang ini bukan milik sebagian pihak saja, tapi ini acara seluruh pencinta basket Indonesia, makanya kita berkumpul dalam konsep festival merayakan kebersamaan kita," ujar Junas.

Baca juga: FIBA Asia Cup 2022, Timnas Basket Indonesia Ingin Ikuti Jejak Legendaris Bulu Tangkis di Istora

Sementara itu, Kelvin Sanjaya menilai Festival Dribel bisa meningkatkan euforia sebagai tuan rumah FIBA Asia Cup 2022. 

"Acara ini bagus untuk suporter kita, mengajak mereka ikut menonton dan mendukung timnas kita. Menurut saya, dukungan dari suporter kita sangat penting," ucap Kelvin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com