Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

FIBA Asia Cup 2022, Tekad Timnas Basket Indonesia Ukir Sejarah

Kompas.com - 30/06/2022, 18:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Timnas basket Indonesia berharap dukungan masyarakat Indonesia saat tampil di FIBA Asia Cup 2022. Mereka pun siap kembali mengukir sejarah seperti di SEA Games 2021.

Kompetisi FIBA Asia Cup 2022 menjadi jalan timnas basket Indonesia untuk tampil di FIBA World Cup 2023.

Jadwal FIBA Asia Cup 2022 akan berlangsung di Istora Senayan, Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 12-24 Juli 2022.

Sebelum FIBA Asia Cup 2022, timnas basket Indonesia akan lebih dulu menjalani kualifikasi FIBA World Cup 2023 window III melawan Arab Saudi dan Yordania. 

Baca juga: Tekad Derrick Michael dkk, Buat Bangga Indonesia di FIBA Asia Cup 2022

Duel melawan Saudi Arabia akan berlangsung di Istora Senayan, Jumat (1/7/2022) pukul 19.30 WIB.

Adapun pertandingan timnas basket Indonesia melawan Yordania digelar di venue dan jam yang sama pada Senin (4/7/2022). 

Hasil di window I dan window II membuat langkah Indonesia untuk lolos ke FIBA World Cup melalui jalur kualifikasi zona Asia berat. 

Indonesia saat ini menempati dasar klasemen Grup C FIBA World Cup 2023 di bawah Yordania, Lebanon, dan Arab Saudi.

Baca juga: Tutup Uji Coba di Australia dengan Kemenangan, Modal Bagus Hadapi FIBA Asia Cup 2022

Akan tetapi, kesempatan Indonesia untuk melaju ke FIBA World Cup 2023 belum tertutup. Tim asuhan pelatih Rajko Toroman itu masih berpeluang lolos melalaui FIBA Asia Cup 2022. 

Syaratnya, Arki Dikania Wisnu dkk wajib masuk delapan besar FIBA Asia Cup 2022. Manajer timnas basket Indonesia Jeremy Imanuel Santoso berharap dukungan dari masyarakat Indonesia. 

Jeremy mengatakan bahwa timnas basket Indonesia siap untuk membuat sejarah dengan lolos ke FIBA World Cup untuk pertama kalinya. 

"Meski kami punya keuntungan sebagai tuan rumah, FIBA Asia Cup tinggal beberapa beberapa hari lagi, kami meminta dukungannya untuk timnas," kata Jeremy dalam konferensi pers di GBK Arena, Kamis (30/6/2022).

"Kemarin anak-anak sudah berhasil membuat sejarah di SEA Games dengan meraih medali emas," tutur Jeremy. 

"Kita berharap di FIBA Asia Cup 2022, bisa membuat sejarah lagi dengan lolos ke FIBA World Cup untuk pertama kalinya," ucap Jeremy Imanuel Santoso.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com