Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Eki Febri Raih Emas SEA Games 2021: Nyaris Batal ke Vietnam hingga Sukses Comeback

Kompas.com - 18/05/2022, 07:10 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com, M. Hafidz Imaduddin, dari Vietnam.

KOMPAS.com - Eki Febri Ekawati yang berhasil meraih medali emas tolak peluru putri SEA Games 2021 ternyata nyaris batal berangkat ke Vietnam.

Hal itu disampaikan Eki Febri Ekawati seusai seremoni pengalungan medali tolak peluru putri SEA Games 2021 yang berlangsung di Stadin My Dinh, Hanoi, Vietnam, Selasa (17/5/2022) malam WIB.

Eki Febri Ekawati berhasil mendapatkan medali emas tolak peluru putri SEA Games 2021 setelah mengungguli dua wakil Thailand.

Jarak lemparan atau tolakan yang mengantar Eki Febri Ekawati ke podium tertinggi SEA Games 2021 mencapai 15,20 meter.

Baca juga: Klasemen Medali SEA Games 2021 dan Jadwal Kontingen Rabu 18 Mei

Eki Febri Ekawati unggul tipis atas Areerat Intadis yang harus puas dengan raihan medali perak setelah menorehkan jarak lemparan 15,04 meter.

Adapun posisi ketiga ditempati kompatriot Areerat Intadis, Athima Saowaphaiboon, yang mencatatkan jarak tolakan 12,51 meter.

Seusai seremoni pengalungan medali, Eki Febri Ekawati sempat menceritakan kisah dirinya nyaris batal terbang ke Vietnam.

Hal itu tidak lepas dari keputusan panitia penyelenggara SEA Games 2021 yang sempat menghapus atau membatalkan nomor tolak peluru putri.

Panitia penyelenggara SEA Games 2021 memutuskan menghapus tolak peluru putri dari daftar nomor cabor atletik pada Selasa (3/5/2022) atau sembilan hari menjelang opening ceremony.

Keputusan itu diambil panitia penyelenggara SEA Games 2021 karena jumlah peserta tolak peluru putri kurang dari ketentutan.

Baca juga: Bulu Tangkis SEA Games 2021: Sektor Ganda Bakal Jadi Kunci Srikandi Merah Putih Libas Thailand

Ketika panitia penyelenggara SEA Games 2021 mengambil keputusan di atas, tolak peluru putri hanya diikuti oleh tiga atlet dari dua negara, yakni Indonesia (1) dan Thailand (2).

Namun, panitia penyelenggara pada akhirnya mengubah keputusannya dan memasukkan lagi tolak peluru putri ke dalam daftar nomor cabor atletik SEA Games 2021 beberapa hari setelahnya.

Perubahan keputusan panitia penyelenggara itu tidak lepas dari usaha NOC Indonesia dan Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) melobi banyak pihak.

Drama perubahan keputusan panitia penyelenggara SEA Games 2021 itulah yang membuat Eki Febri Ekawati nyaris batal berangkat ke Vietnam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com