Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Eksklusif - Verstappen Bicara Rasanya Juara F1 di Tengah Kontroversi

Kompas.com - 14/12/2021, 18:40 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Max Verstappen mengutarakan bahwa kontroversi yang mengemuka sama sekali tak mengurangi nikmat menjadi juara dunia Formula 1 2021.

Max Verstappen kini boleh bangga dengan status sebagai juara dunia Formula 1 2021. Kepastian itu didapatkan sang pebalap Red Bull usai dirinya memenangi GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Minggu (12/12/2021).

Max Verstappen kini tercatat sebagai pebalap Belanda pertama yang mampu meraih titel juara dunia F1.

Seri F1 GP Abu Dhabi 2021 menjadi penuh drama mengingat Max Verstappen dan Lewis Hamilton mengantongi poin identik, yakni 369,5, sebelum balapan dilangsungkan.

Kemenangan di GP Abu Dhabi diamankan Verstappen usai dirinya sukses menyalip dan mengambil alih posisi pimpinan balapan dari Lewis Hamilton pada lap penghabisan!

Baca juga: Eksklusif Max Verstappen - Mau Pensiun 5 Hari Usai Jadi Juara Dunia F1 seperti Nico Rosberg?

Drama seru GP Abu Dhabi masih dibumbui dengan kontroversi. Selepas GP Abu Dhabi, tim Lewis Hamilton, Mercedes, mengajukan protes resmi kepada FIA, selaku organisator balap mobil dunia.

Mercedes keberatan dengan keputusan Race Director, Michael Masi, yang pada akhirnya memperbolehkan lima pebalap yang menjadi “pemisah” antara Verstappen dan Hamilton, untuk mendahului Safety Car pada akhir lap ke-57.

Safety Car masuk lintasan mulai lap ke-53 begitu mobil Nicholas Latifi (Williams) ringsek menghantam tembok pembatas.

Awalnya, aturan yang dikeluarkan Race Director, Michael Masi, tak memungkinkan Verstappen menyalip lima mobil di depannya, yang memisahkan dirinya dengan Lewis Hamilton sebagai pimpinan balapan.

Max Verstappen berbicaran kepada jurnalis dari berbagai negara dalam acara Red Bull Open Media Session yang turut dihadiri Kompas.com secara virtual pada Senin (13/12/2021).TANGKAPAN LAYAR Max Verstappen berbicaran kepada jurnalis dari berbagai negara dalam acara Red Bull Open Media Session yang turut dihadiri Kompas.com secara virtual pada Senin (13/12/2021).

Namun, akhirnya keputusan berubah. Lando Norris, Fernando Alonso, Esteban Ocon, Charles Leclerc, dan Sebastian Vettel yang tertinggal jumlah putaran dengan Verstappen dan Hamilton, diperbolehkan untuk mendahului Safety Car.

Alhasil, Verstappen sukses merapatkan jarak dengan Hamilton dan mengambil alih posisi pertama pada lap ke-58 atau putaran terakhir GP Abu Dhabi 2021.

Apakah balutan kontroversi mengurangi nikmat Verstappen menjadi juara dunia F1 2021?

“Tidak. Sama sekali tidak. Saya sangat senang menang, sebab secara umum ini adalah musim yang gila,” kata Verstappen dalam Red Bull Open Media Session, Senin (13/12/2021) malam WIB.

Berkat bantuan Red Bull Indonesia, Kompas.com secara eksklusif terpilih sebagai satu-satunya perwakilan media dari Indonesia dalam acara Red Bull Media Session bersama sang juara dunia baru F1, Max Verstappen.

Baca juga: Eksklusif - Max Verstappen Ungkap Rahasia Keajaiban di Lap Terakhir F1 GP Abu Dhabi

“Pada dasarnya, Anda tidak akan bisa menuliskannya, balapan gila di seri terakhir. Ini merangkum keseluruhan musim,” ujar Verstappen yang meraih titel juara dunia usai tujuh musim berkarier di F1.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Hasil Granada Vs Real Madrid 0-4, Messi dari Turki dan Brahim Diaz Jadi Bintang

Liga Spanyol
Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Hasil Forest Vs Chelsea 2-3, The Blues di Jalur Antarklub Eropa

Liga Inggris
Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Reaksi Pertama Vincent Kompany Setelah Burnley Degradasi

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Hasil Liga Inggris: Tottenham Menang, Newcastle Imbang, Burnley Degradasi

Liga Inggris
Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Prawira Bandung Kalahkan Tangerang Hawks, Singleton: Bukan Laga Indah

Sports
Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Opini Budi Sudarsono Soal Stok Striker yang Minim di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Bali United vs Persib, Teco Keluhkan Perubahan Venue Laga

Liga Indonesia
Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Pengamat: Cetak Biru 2045 PSSI Harus Dijaga, Ambil Contoh dari Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Hasil Fulham Vs Man City: Gvardiol Dwigol, City Pesta ke Puncak

Liga Inggris
Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Respons Kasus Rasialisme, PSSI Siap Bermitra dengan Meta dan Tiktok

Liga Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com