Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil F1 GP Abu Dhabi 2021: Verstappen Juara Dunia Usai Salip Hamilton di Lap Terakhir!

Kompas.com - 12/12/2021, 21:56 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Meski sempat bersenggolan dengan Verstappen dan melebar, Hamilton tetap berhasil mempertahankan posisi terdepan.

Tepat pada lap ketiga, pihak Stewards Race menyatakan tidak perlu dilakukan investigasi untuk mencari pelanggaran dari insiden yang melibatkan Verstappen dan Hamilton.

Baca juga: Eksklusif, Max Verstappen soal Duel Titel F1 Rasa “Hollywood” dengan Hamilton

Keputusan Stewards Race itu membuat Verstappen murka.

"Sulit dipercaya. Apa yang mereka (Stewards Race) di sana? Hamilton harus mengembalikan keuntungan (posisi terdepan) itu untuk saya!," kata Verstappen dalam radio tim.

Di sisi lain, Hamilton menilai Verstappen adalah pihak yang menyebabkan insiden di Tikungan 7.

"Dia (Verstappen) yang mendorong saya ke luar trek!," kata Hamilton.

Pada lap ketujuh, Hamilton masih memimpin balapan diikuti oleh Verstappen dan Sergio Perez (Red Bull Racing).

Hamilton kali ini memimpin dengan keungulan dua detik lebih atas Verstappen.

Tepat pada lap ke-13, Verstappen yang sempat mengeluhkan ban depannya memutuskan untuk masuk ke pit stop.

Verstappen yang memulai balapan dengan ban soft kali ini mengganti bannya dengan setelan hard.

Setelah kembali ke lintasan, Verstappen melorot ke urutan kelima.

Baca juga: Eksklusif - Verstappen Bahas Duel Gelar Juara F1 dengan Hamilton: Jika Kami Finis Kedua…

Strategi dari Red Bull kemudian direspons oleh Mercedes dengan meminta Hamilton masuk ke pitstop pada lap ke-15.

Kinerja Mercedes di pit stop yan sangat cepat membuat Hamilton berhasil menempati peringkat kedua ketika masuk kembali ke trek.

Tiga pebalap terdepan pada lap ke-17 secara berurutan adalah Sergio Perez, Hamilton, dan Carlos Sainz (Ferrari).

Adapun Verstappen masih tertahan di urutan keempat, tertinggal 14,010 detik dari Sergio Perez pada pertengahan lap ke-17.

Pada lap ke-19, Verstappen berhasil menyalip Carlos Sainz untuk mengambil alih posisi ketiga di Tikungan 6.

Tepat pada lap ke-19 hingga putaran ke-21, Hamilton dan Sergio Perez terlibat duel sengit saling salip untuk memperebutkan posisi terdepan.

Baca juga: Formula 1 2021 Capai Titik Didih: Bisakah Verstappen Akhiri Dominasi Hamilton?

Persaingan keduanya dimenangi oleh Hamilton. 

Meski gagal mempertahankan posisi terdepan, kinerja Sergio Perez menguntungkan rekan satu timnya, Verstappen.

Verstappen yang awalnya tertinggal lebih dari delapan detik dari Hamilton berhasil memangkas jaraknya menjadi hanya kurang dari dua detik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com