Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perjalanan Quartararo Juara Dunia MotoGP, Akhir Dramatis di Balapan Perpisahan Rossi

Kompas.com - 24/10/2021, 20:33 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Perjalanan Quartararo menuju gelar juara dunia MotoGP 2021

Fabio Quartararo harus menelan pil pahit musim lalu. Tampil sangat baik pada dua balapan awal MotoGP 2020, pebalap berusia 22 tahun itu justru melempem pada akhir musim.

Quartararo harus puas mengakhiri MotoGP 2020 di peringkat ke-8. Sementara itu, titel juara dunia menjadi milik pebalap Suzuki, Joan Mir.

Memasuki musim 2021, Fabio Quartararo datang dengan semangat baru. Bergabung dengan tim pabrikan Yamaha membuat El Diablo berani memasang target juara dunia.

"Target saya tahun ini tentu memperebutkan gelar (juara dunia)," kata Quartararo usai resmi menjadi pebalap Monster Energy Yamaha, awal Februari lalu.

"Namun, itu tidak akan mudah, mengingat level performa para rival juga sangat tinggi," imbuh rider kelahiran Nice itu.

"Saya tahu semua orang sudah bekerja sangat keras, tetapi saya di sini juga ingin bertarung. Saya tahu kemampuan saya dan saya akan mengerahkan segalanya," ucap Quartararo menegaskan.

Baca juga: Profil Fabio Quartararo, Pebalap Perancis Pertama Juara Dunia MotoGP

Fabio Quartararo memulai MotoGP 2021 dengan hasil kurang maksimal di seri pembuka GP Qatar. Ia cuma bisa finis di posisi kelima.

El Diablo kemudian bangkit pada seri berikutnya yang kembali digelar di Losail, Qatar. Ia memetik dua kemenangan beruntun di GP Doha dan Portugal.

Konsistensi menjadi salah satu masalah yang harus dihadapi Fabio Quartararo musim ini. Ia bisa tampil sangat cepat di satu seri, tapi seperti kehilangan taji pada seri berikutnya.

Sepanjang MotoGP 2021 hingga seri ke-16 di Misano, Quartararo tercatat empat kali finis di luar lima besar. Ia bahkan sempat terpuruk di posisi ke-13 pada GP Spanyol.

Beruntung, di tengah ancaman Francesco Bagnaia, Quartararo bisa stabil pada dua seri terakhir sebelum MotoGP Emilia Romagna.

Persaingan Bagnaia dan Quartararo dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP 2021 berakhir dramatis di Misano.

Nasib buruk yang dialami Bagnaia pada MotoGP Emilia Romagna menjadi berkah tersendiri bagi Quartararo.

Kegagalan Francesco Bagnaia meraih poin membuat Fabio Quartararo bisa mengunci gelar juara dunia MotoGP 2021.

Mengoleksi 267 poin dengan dua seri tersisa, perolehan angka Quartararo di klasemen MotoGP 2021 sudah tidak bisa dikejar lagi oleh Bagnaia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com