Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kelechi Iheanacho dan Jalan Terjal Menuju Premier League

Kompas.com - 08/08/2021, 08:30 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Kelechi Iheanacho menjadi pahlawan kemenangan Leicester City pada laga Community Shield kontra Manchester City, Sabtu (7/8/2021) malam WIB.

Gol tunggal Iheanacho via titik putih pada menit ke-89 sudah cukup bagi Leicester City untuk mengunci kemenangan atas Man City.

The Foxes, julukan Leicester City, yang musim lalu sukses menjuarai Piala FA pun berhak mengangkat trofi Community Shield 2021.

Bagi Iheanacho, gol tunggalnya ke gawang Man City menegaskan bahwa ia adalah senjata rahasia Leicester yang selalu siap saat dibutuhkan.

Masuk pada menit ke-79 menggantikan Harvey Barnes, striker berkebangsaan Nigeria itu mencetak gol 10 menit berselang.

Baca juga: Hasil Leicester City Vs Man City - Manfaatkan Blunder Ake, The Foxes Rebut Kemenangan Dramatis

Pada musim lalu, Kelechi Iheanacho menjadi top skor Leicester City berkat 19 gol yang ia cetak di semua kompetisi.

Dari 19 gol tersebut, 12 di antaranya ia cetak di Premier League, kompetisi teratas Liga Inggris.

Pada awal musim 2020-2021, Iheanacho sempat mengalami paceklik gol. Bahkan, ia harus menunggu hingga pergantian tahun untuk mencetak gol pertamanya di Premier League.

Iheanacho membukukan gol perdananya di Premier League 2020-2021 pada laga kontra Fulham, 3 Februari 2021.

Setelah membuka keran golnya, penyerang berusia 24 itu langsung tampil menggila, termasuk mencetak hat-trick ke gawang Sheffield United.

Kelechi Iheanacho mengakhiri musim 2020-2021 dengan catatan 12 gol di Premier League, tepat di bawah Jamie Vardy yang mengoleksi 15 gol.

Jalan terjal menjadi bintang Premier League

Meski kini telah menjadi bintang di Premier League dan membantu Leicester menjuarai Piala FA dan Community Shield, Kelechi Iheanacho harus melewati jalan terjal untuk meraih semua itu.

Dikutip dari situs web DailyPost.ng, Iheanacho yang lahir di Owerri, Nigeria, berasal dari keluarga kurang mampu.

Baca juga: 5 Fakta Menarik Leicester City Vs Man City, Debut Pahit Jack Grealish

Keluarga Iheanacho bahkan tidak mampu untuk membeli televisi. Hal ini membuatnya kesulitan untuk menonton pertandingan sepak bola.

Sebab, ia harus pergi ke pusat kota dan membayar jika ingin menyaksikan olahraga favoritnya itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

One Pride MMA 78, Alan Lolo Bakal Mengenakan Baju Adat

Sports
Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Arsenal dan Man City Menderita, Liverpool Berpesta

Liga Inggris
Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com