Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kontingen Indonesia Tiba di Jepang, CdM Olimpiade Tokyo Bicara Target Merah Putih

Kompas.com - 18/07/2021, 11:30 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perjuangan tim Indonesia pada Olimpiade Tokyo 2020 akan segera dimulai. Hari ini, rombongan besar Indonesia dari lima cabang olahraga (cabor) sudah tiba di Tokyo, Jepang.

Kontingen Indonesia termasuk Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) Raja Sapta Oktohari dan Chef de Mission (CdM) Rosan P Roeslani bertolak ke Tokyo pada Sabtu (17/7/2021) malam WIB.

Rosan mengungkapkan rombongan Merah Putih yang berangkat tadi malam dalam keadaan sehat dan dipastikan negatif Covid-19.

KOI bersama CdM telah meningkatkan uji dengan tes swab PCR selama tujuh hari beruntun.

Hasil uji pada hari ke-4 dan 30 jam sebelum keberangkatan wajib diserahkan ke Pemerintah Jepang sebagai syarat wajib.

Baca juga: Olimpiade Tokyo 2020, Atlet Uganda Dilaporkan Hilang Kabur dari Hotel

"Persiapan kami sudah lama karena Olimpiade Tokyo ini sudah mundur setahun. Namun, karena Olimpiade ini diadakan dalam situasi yang berbeda, protokol kesehatan harus benar-benar kami jalankan," kata Rosan dalam rilis yang diterima Kompas.com.

Rombongan Indonesia yang terbang ke Jepang semalam berjumlah 30 anggota. Rinciannya, 13 atlet dari lima cabor, yaitu panahan (4 atlet), angkat besi (4), menembak (1), renang (2), dan surfing (1+1). Selain itu, ada juga 11 orang pelatih dan 4 orang sebagai supporting team.

Mereka terbang ke Tokyo dengan menggunakan pesawat komersial JAL726 dan tiba di Bandara International Narita pada Minggu (18/7/2021) pukul 07.25 pagi waktu setempat.

Setibanya di Bandara Narita, rombongan disambut oleh Duta Besar Republik Indonesia untuk Tokyo, Heri Akhmadi.

Kontingen Indonesia menjalani tes saliva dan semuanya dalam keadaan negatif Covid-19, sebelum akhirnya diizinkan keluar dari bandara.

Baca juga: EKSKLUSIF Susy Susanti - Di Balik Emas Olimpiade, Tantangan Besar hingga Hapus Tegang

Saat ini, para atlet dan ofisial sudah tiba di perkampungan atlet. Sesuai regulasi, mereka akan menjalani karantina selama tiga hari di Tokyo.

Perihal target, Rosan percaya atlet-atlet Indonesia akan berjuang maksimal demi mengharumkam nama Merah Putih di kancah dunia. Apalagi, pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) mematok target perbaikan peringkat dari Olimpiade Rio 2016.

"Kita memiliki banyak potensi (medali). Insya Allah, Indonesia bisa meraih peringkat yang jauh lebih baik," ujar Rosan P Roeslani.

Kontingen Indonesia berangkat ke Tokyo, Jepang, pada Sabtu (17/7/2021) untuk mengikuti Olimpiade Tokyo 2020.Dok. NOC Indonesia Kontingen Indonesia berangkat ke Tokyo, Jepang, pada Sabtu (17/7/2021) untuk mengikuti Olimpiade Tokyo 2020.

Sementara itu, Raja Sapta Oktohari meminta dukungan masyarakat Indonesia untuk semua atlet yang akan berpartisipasi di Olimpiade Tokyo 2020.

"Kami meminta dukungan seluruh masyarakat Indonesia, support, dan doa sangat berarti karena Olimpiade kali ini digelar dalam situasi Covid-19," ujar pria yang akrab disapa Okto ini.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com