Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tugas Wasit dalam Bola Voli

Kompas.com - Diperbarui 25/11/2021, 18:06 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Medikantyo Junandika Adhikresna

Tim Redaksi

Sumber FIVB

KOMPAS.com - Olahraga bola voli membutuhkan perangkat pertandingan untuk memimpin dan mengatur jalannya permainan yang melibatkan dua tim di lapangan.

Agar permainan bola voli dapat berjalan lancar maka permainan dipimpin seorang pengadil dalam lapangan yang disebut dengan wasit.

Berdasarkan aturan yang dikeluarkan oleh Federasi Bola Voli Dunia (FIVB), ada lima wasit dalam pertandingan resmi olahraga tersebut.

Lima orang perangkat pertandingan itu terdiri dari wasit utama, wasit kedua, pencatat angka, serta dua orang hakim garis.

Jumlah hakim garis bola voli yang dibutuhkan dalam suatu pertandingan nasional atau internasional sebanyak dua orang, namun bisa bertambah hingga empat orang.

Baca juga: Fungsi Antena dalam Permainan Bola Voli

Hal itu terjadi jika dibutuhkan dalam sebuah kejuaraan tingkat internasional atau turnamen resmi di bawah naungan FIVB.

Masing-masing anggota perangkat pertandingan memiliki tugas serta peran berbeda dalam menentukan jalannya permainan bola voli.

Misalnya, tugas seorang wasit 1 dalam sebuah pertandingan bola voli di antaranya yaitu memimpin pertandingan, menghentikan, dan memulai kembali permainan. Adapun salah satu tugas seorang wasit 2 adalah mengawasi perilaku masing–masing regu yang duduk di bangku cadangan.

Selain itu, wasit 2 juga mengawasi jumlah timeout, pergantian pemain dan melaporkan data tersebut kepada wasit satu.

Baca juga: Peralatan Bola Voli

Lebih jelasnya, tugas serta peran setiap anggota perangkat pertandingan atau wasit ditentukan oleh peraturan permainan bola voli dari FIVB sebagai berikut:

Wasit Utama

Jajaran perangkat pertandingan dipimpin oleh seorang wasit utama, yang berdiri di sisi lapangan dekat net dengan menghadap ke arah pencatat angka.

Bentuk keputusan yang tidak dapat diganggu gugat dalam pertandingan bola voli adalah keputusan dari wasit utama atau first referee.

Keputusan tersebut di antaranya berkaitan dengan terciptanya sebuah angka, tim yang mendapat giliran servis, atau menentukan terjadinya pelanggaran.

Baca juga: Pertahanan dan Penyerangan dalam Bola Voli

Selain itu, pihak yang memberikan isyarat untuk memulai kembali permain setelah selesai istirahat atau penghentian suatu pertandingan merupakan tugas seorang first referee atau wasit utama.

Mudahnya, yang berhak membunyikan peluit tanda dimulainya permainan bola voli adalah wasit utama.

Wasit Kedua

Posisi wasit kedua dalam permainan bola voli, berdiri membelakangi pencatat angka di sisi lapangan dekat net atau berseberangan denganw wasit utama.

Ranah tugas wasit kedua atau second referee dalam permainan bola voli adalah mengawasi terjadinya pelanggaran berkaitan dengan posisi pemain, wilayah permainan, dan ruang di bawah net.

Masukan bisa diberikan oleh wasit kedua kepada first referee apabila melihat kontak bola dengan permukaan lapangan dengan pandangan yang lebih jelas.

Sebagai asisten wasit utama, second referee bertanggung jawab mengawasi bangku cadangan serta menerima permintaan time out atau pergantian pemain.

Baca juga: Apa yang Dimaksud Sistem Rally Point dalam Bola Voli?

Pencatat Angka

Area bertugas dari pencatat angka atau scorer berada meja khusus di area pinggir lapangan, berseberangan dengan wasit utama.

Selama pertandingan, tugas pencatat angka adalah merekam terjadinya poin dari masing-masing tim, giliran servis, pergantian pemain, dan hasil akhir permainan.

Tanggung jawab untuk mengatur adanya pergantian pemain, time out, maupun hukuman dari sebuah pelanggaran juga menjadi milik pencatat angka.

Informasi atau kejadian dalam area di sekitar lapangan yang mengganggu jalannya pertandingan bisa dilaporkan pencatat angka kepada wasit kedua hingga wasit utama.

Hakim Garis

Pertandingan bola voli sesuai regulasi FIVB setidaknya membutuhkan 2 (dua) orang hakim garis di tiap ujung lapangan, yang berdiri secara diagonal sejauh 1 hingga 2 m dari pojok garis tepi wilayah permainan.

Masing-masing hakim garis dibekali bendera berukuran 40 x 40 cm sebagai penanda terjadinya angka atau pelanggaran dari seorang pemain maupun regu.

Baca juga: Cara Melakukan Servis Atas pada Bola Voli

Tugas utama hakim garis adalah menentukan tempat jatuhnya bola di lapangan permainan, adanya kontak pemain dengan bola sebelum menuju keluar wilayah pertandingan, dan posisi kaki seorang server.

Berdasarkan permintaan wasit utama, seorang hakim garis bisa mengulang sinyal bendera yang diberikan atas keputusannya mengenai jalannya permainan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Messi dan Suarez Sehati, Punya Kombinasi Telepati di Inter Miami

Liga Lain
IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

IBL 2024, Hans Abraham Onfire, Jawab Keraguan di Prawira Bandung

Sports
Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Kisah Tangisan Shin Tae-yong Usai Perjuangan Indonesia di Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Bali United Vs Persib Bandung di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Klasemen Proliga 2024, Evaluasi Wajib Bandung BJB Tandamata

Sports
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Tottenham Vs Man City di Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Hasil Barcelona Vs Real Sociedad, Yamal Bawa Barca ke Posisi 2 Salip Girona

Liga Spanyol
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ketiga, Arsenal-Man City Bersaing Juara

Liga Indonesia
Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 'Bunuh Diri', Laga Tuntas Seri

Hasil Aston Villa Vs Liverpool: Drama 6 Gol dan 1 "Bunuh Diri", Laga Tuntas Seri

Liga Inggris
Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com