Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Lionel Messi: Pernah Sentuh Miras, Kecanduan Soda, Kini Lebih Suka Minum Teh

Kompas.com - 03/03/2021, 10:20 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Lionel Messi bukanlah Cristiano Ronaldo yang anti-minuman beralkohol. Meski demikian, megabintang Barcelona itu kini lebih suka minum teh ketimbang menenggak alkohol atau minuman keras (miras).

Dikenal sebagai pribadi pemalu, Lionel Messi bukannya tak pernah bersentuhan dengan minuman beralkohol.

Ketika Barcelona merayakan treble winners pada akhir musim 2008-2009, Messi kedapatan mabuk dalam kesempatan itu.

Melansir Sportskeeda, pada perayaan itu, Messi meneriakkan kalimat berbahasa Catalan dari atas bus dalam kondisi mabuk.

Kemudian pada 2011 silam, surat kabar Italia Corriere Dello Sport melaporkan bahwa Lionel Messi bersama pemain lain yakni dua bersaudara, Diego dan Gabriel Milito, serta Martin Palermo menghadiri sebuah pesta alkohol di negaranya, Argentina.

Namun, seorang sumber dekat Messi membantah kabar tersebut dengan mengatakan bahwa mereka hanya berdansa dan bermain PlayStation pada acara itu.

Baca juga: Pengakuan Mengejutkan Eks Barcelona tentang Lionel Messi di Sesi Latihan

Teraktual, "kedekatan" Lionel Messi dengan alkohol terlihat usai ia memecahkan rekor gol Pele pada Desember tahun lalu.

Setelah Messi membukukan gol ke-644 untuk Barcelona sekaligus memecahkan rekor gol Pele untuk satu klub (643), perusahaan minuman beralkohol asal Amerika Serikat, Budweiser, mengirimkan 644 botol bir kepada 160 kiper yang pernah dibobol kapten Barcelona itu.

Meski beberapa kali pernah bersentuhan dengan minuman beralkohol, justru minum bersoda lah yang nyaris menghancurkan karier Messi.

Mengutip GiveMeSport, ketika Barcelona masih dilatih Pep Guardiola, Lionel Messi sempat dicap mengalami kecanduan parah terhadap minuman bersoda.

Kondisi yang membuat Pep Guardiola sampai harus mengambil tindakan tegas dengan mengeluarjan mesin penjual minuman otomatis di tempat latihan Barcelona.

Selain minuman bersoda, Messi juga doyan menyantap makanan instan. Hal ini diakui oleh mantan manajer Barcelona, Carles Rexach.

"Dia lebih banyak makan pizza dari yang seharusnya," kata Rexach.

Baca juga: Kisah Ronaldo dan Miras, Pernah Minum Sekali hingga Kematian Sang Ayah

Beruntung, Messi segera sadar bahwa ia tak bisa terus bermain di level tertinggi jika tetap melakukan kebiasaan buruk itu. Gaya hidup pemain yang dijuluki La Pulga itu pun mulai berubah.

"Apa yang bisa Anda masukkan ke dalam tubuh pada usia 18 atau 19 tahun tidak sama dengan apa yang bisa Anda masukkan pada usia 27 tahun," kata Messi waktu itu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com