KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong bakal memulai uji coba perdana di Spanyol pada Selasa (5/2/2021).
Mereka akan melawan Lleida EsportiuU19 di Stadion CE Futbol Salou.
Duel timnas U19 Indonesia vs Lleida Esportiu akan tersaji di Stadion CE Futbol Salou.
Melansir BolaSport, PSSI sejauh ini masih berusaha agar pertandingan tersebut bisa disiarkan secara langsung.
"Sekarang ini kami masih proses negosiasi untuk menyiarkan pertandingan timnas U19 Indonesia," kata Plt. Sekjen PSSI, Yunus Nusi, kepada BolaSport, Senin (4/1/2021).
Baca juga: Noah Kelana Mahesa Sudah Bergabung TC Timnas U19 Indonesia di Spanyol
"Rencananya memang kami ingin menyiarkan laga timnas U19 Indonesia selama di Spanyol," ucap pria yang juga menjabat sebagai anggota Exco PSSI itu.
Selain penyiaran yang belum pasti, PSSI juga belum menginfokan jam kick-off laga timnas U19 Indonesia vs Lleida Esportiu digelar.
Rencananya, mereka akan menggelar lima kali uji coba selama di bulan Januari.
Empat di antaranya merupakan tim lokal di Spanyol, sementara satu sisanya tim asal Arab Saudi.
Sejauh ini, satu pemain timnas U19 Indonesia yang bermain di Eropa telah bergabung. Dia adalah Noah Kelana Mahesa.
Baca juga: Harapan 3 Pemain Timnas U19 Indonesia pada Tahun 2021
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan