Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dani Alves Menyesal Pernah Perkuat Juventus

Kompas.com - 07/11/2020, 14:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Dani Alves mengungkapkan bahwa membela Juventus adalah momen terburuk dalam karier sepak bolanya.

Dani Alves mengalami puncak kariernya saat berseragam Barcelona medio 2008-2016.

Selama delapan musim menetap di klub asal Catalan itu, Alves merasakan berbagai kesuksesan.

Pemain asal Brasil itu memenangi 23 gelar juara, termasuk enam trofi LaLiga dan tiga Liga Champions.

Baca juga: Saran Dani Alves untuk Sergino Dest: Umpan Saja Bolanya kepada Messi!

Setelah sukses bersama Barcelona, Alves memutuskan untuk pergi, seiring dengan kontraknya yang kedaluarsa.

Banyak tawaran dari klub-klub top Eropa, tetapi eks pemain Sevilla itu memilih Juventus.

Alves dikontrak dua tahun oleh Juventus dengan opsi perpanjangan satu musim.

Namun, keputusan memilih Juventus tampaknya bukan langkah yang bijak bagi Alves.

Baca juga: Dani Alves Ungkap Alasan Lionel Messi Bisa Jadi Pembeda di Pertandingan

Dia kesulitan dan hanya bertahan selama semusim di Turin dengan warisan 33 penampilan.

Alves pun menyesal dan menyebut bahwa setahun di Juventus menjadi momen terburuk dalam kariernya.

"Semua pemain yang meninggalkan Barcelona menyesalinya, seratus persen," kata Alves, seperti dilansir dari Football Italia, Sabtu (7/11/2020).

“Tahun yang saya habiskan di Juventus adalah yang terburuk dalam karir saya," ucapnya menambahkan.

Baca juga: Alasan Dani Alves Buka Peluang Pensiun di Klub Negara Rival Kesumat Brasil

Setelah lepas dari jerat Juvents, Alves hijrah ke Perancis untuk bergabung dengan Paris Saint-Germain (PSG).

Karier Alves di PSG juga tidak lama. Dia hanya bermain selama dua musim.

Sekarang, pemain yang saat ini berusia 37 tahun itu kembali ke kampung halamannya, Brasil, dan memerkuat Sao Paulo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com