Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Vs Sheffield, The Reds Percaya Diri meski Tanpa Van Dijk

Kompas.com - 24/10/2020, 19:40 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

KOMPAS.com - Liverpool akan menjamu Sheffield United pada lanjutan laga pekan keenam Premier League atau kompetisi kasta teratas Liga Inggris.

Duel Liverpool vs Sheffield bakal dilangsungkan di Stadion Anfield pada Sabtu (24/10/2020) waktu setempat atau Minggu (25/10/2020) dini hari WIB.

Pertandingan menghadapi Sheffield akan menjadi ujian berikutnya Liverpool tanpa bek andalan mereka, Virgil van Dijk.

Diketahui, palang pintu asal Belanda itu mengalami cedera ACL (Anterior Cruciate Ligament) dan diprediksi bakal absen lama.

Baca juga: 61 Kali Menang di Kandang, Liverpool Tetap Waspadai Penghuni Papan Bawah

Tanpa Van Dijk, Juergen Klopp selaku pelatih Liverpool dipaksa memutar otak untuk menambal lubang di lini belakang timnya.

Pada laga kontra Ajax di ajang Liga Champions tengah pekan lalu, Klopp menggeser Fabinho ke belakang untuk mengisi tempat yang ditinggalkan Van Dijk.

Gelandang bertahan asal Brasil itu pun tampil meyakinkan dan sukses membantu Liverpool mengalahkan Ajax dengan skor tipis 1-0.

Kini, Fabinho diperkirakan bakal kembali dipasang sebagai bek tengah pada pertandingan menghadapi Sheffield.

Baca juga: Ajax Vs Liverpool - Tak Ada Van Dijk, Fabinho Pun Jadi

Kapten Liverpool, Jordan Henderson, mengatakan bahwa Fabinho serta Joel Matip dan Joe Gomez adalah pemain yang bisa diandalkan di lini belakang di tengah absensi Virgil van Dijk.

"Virgil pasti akan kembali bersama kami, saya yakin itu. Namun, sementara kami menunggu dia, kami tidak akan berhenti," kata Henderson melalui laman resmi Liverpool FC.

"Saya melihat, kami memiliki pemain yang bisa memainkan posisi itu, dan saya tidak akan menukarnya dengan orang lain," ucapnya menambahkan.

"Joe Gomez, Joel Matip, dan Fabinho adalah pemain berkualitas internasional. Mereka telah menunjukkan itu berkali-kali," ujar Henderson menegaskan.

Baca juga: Tampil Apik di Lini Belakang, Fabinho Akui Tak Bisa seperti Van Dijk

Liverpool saat ini berada di peringkat kelima klasemen Liga Inggris 2020-2021 dengan koleksi 10 poin.

Sementara itu, Sheffield yang belum pernah meraih kemenangan dari lima laga kini terpuruk di peringkat ke-19 dengan raihan satu angka.

Liverpool punya rekor apik ketika bersua Sheffield di Liga Inggris.

Dari lima pertemuan terakhir, klub berjulukan The Reds mampu mengemas tiga kemenangan, sekali imbang, dan sekali menelan kekalahan.

Adapun duel Liverpool vs Sheffield pada pekan keenam Liga Inggris akan digelar pada Minggu (25/10/2020) dengan kick-off pukul 02.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com