KOMPAS.com - Chelsea melepas Malang Sarr ke klub Liga Portugal, FC Porto, dengan status pemain pinjaman.
Malang Sarr sejatinya baru bergabung dengan Chelsea pada bursa transfer musim panas ini.
Chelsea mendatangkan bek tengah berkebangsaan Perancis itu secara gratis dari Nice.
Klub berjulukan The Blues itu mengikat Sarr dengan kontrak berdurasi lima tahun atau hingga 30 Juni 2025.
Namun, seusai mendatangkan Sarr, Chelsea memastikan bahwa sang pemain akan menjalani masa peminjaman di klub lain terlebih dahulu pada musim 2020-2021.
Baca juga: Chelsea Resmi Datangkan Malang Sarr dengan Status Bebas Transfer
"Sarr meninggalkan klub Ligue 1 (Nice) musim panas ini setelah kontraknya berakhir. Ia mendanatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan kami," tulis pernyataan resmi Chelsea.
"Dia akan menghabiskan musim 2020-2021 dengan status pinjaman. Ini akan memberikannya kesempatan waktu bermain yang berharga dan menambah pengalamannya sehingga dia akan siap untuk bergabung dengan skuad kami," sambung pernyataan tersebut.
Chelsea kemudian memutuskan untuk "menyekolahkan" Malang Sarr ke FC Porto.
Klub juara Liga Portugal itu pun sudah mengumumkan kedatangan bek yang juga bisa bermain sebagai gelandang bertahan tersebut.
Malang Sarr, o novo Dragão ????#FCPorto #NaçãoPorto #BemvindoSarr pic.twitter.com/ELKQJrDTDk
— FC Porto (@FCPorto) October 6, 2020
Baca juga: Kai Havertz Mulai Temukan Iramanya di Chelsea
Sarr mengatakan, bermain untuk FC Porto merupakan kesempatan untuk menimba ilmu dan menambah pengalaman bertanding.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan