Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gareth Bale Kembali, Tottenham Hotspur Punya Trio "Bakso"

Kompas.com - 20/09/2020, 11:30 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Kembalinya Gareth Bale membuat Tottenham Hotspur memiliki trio "Bakso" di lini depan mereka.

Gareth Bale diperkenalkan sebagai rekrutan anyar Tottenham Hotspur pada Sabtu (19/8/2020) atau Minggu dini hari WIB.

Pemain asal Wales itu dipinjam dari Real Madrid dengan kesepakatan satu musim dengan nilai transfer yang tak disebutkan.

Bagi Bale, ini merupakan kesempatan kedua dirinya berseragam Tottenham.

Baca juga: Zidane Tak Peduli Dituduh Jadi Biang Keladi Kepergian Gareth Bale

Dia pernah membela Spurs medio 2007-2013 sebelum dijual ke Real Madrid dengan harga 85 juta pounds (sekitar Rp 1,5 triliun) yang ketika itu menjadi rekor transfer termahal dunia.

Bale pun senang bisa kembali ke London. Dia memberi pesan khusus kepada penggemar Tottenham melalui akun Twitter pribadinya.

"Untuk semua penggemar Suprs, setelah tujuh tahun, saya kembali," kicau Bale.

Bale akan menggunakan nomor punggung 9 di Spurs musim ini. Sebelumnya, dia memakai jersey bernomor 3 dan 11 pada periode pertamanya bersama Tottenham.

Baca juga: BREAKING NEWS, Gareth Bale Resmi Kembali ke Tottenham Hotspur

Kembalinya Bale akan membuat daya serang serang The Lilywhites - julukan Tottenham - bertambah.

Manajer Tottenham Jose Mourinho bisa memainkan trio "Bakso" sebagai andalan di lini depan.

"Bakso" yang dimaksud di sini bukan berarti makanan, melainkan akronim dari Bale, Kane, Son.

Mirip-mirip trisula Liverpool Firmino, Mane, Salah, yang disingkat "Firmansah".

Baca juga: Zidane Akhirnya Buka Suara ke Media untuk Ungkap Hubungannya dengan Bale

Namun, trio "Bakso" belum bisa manggung dalam waktu dekat karena Bale masih menjalani perawatan cedera lutut.

"Gareth mengalami cedera lutut saat bermain untuk Wales pada laga internasional. Kami memprediksi dia bisa kembali bugar setelah jeda internasional Oktober," demkian pernyataan resmi klub.

Bale kemungkian baru bisa bermain pada 17 Oktober saat Tottenham menjamu West Ham United

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Drama VAR, Gol Ferarri Dibatalkan, Garuda Bobol

Timnas Indonesia
Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Garuda Muda Tim Pertama yang Menahan Uzbekistan Tanpa Gol pada Babak Pertama

Timnas Indonesia
HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

HT Indonesia Vs Uzbekistan, Garuda Muda Tahan Dominasi Lawan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Indonesia Vs Uzbekistan, Alasan Insiden Witan Berbuah Drop Ball bagi Kiper Lawan

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Drama VAR, Tendangan Kapten Buriev Kena Tiang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Live Indonesia Vs Uzbekistan: Jegal Lawan, Nathan Kena Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Live Indonesia Vs Uzbekistan, Sisi Kanan Ditekan, Fajar Dapat Penanganan

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Susunan Pemain Indonesia Vs Uzbekistan, Sananta Gantikan Struick

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Indonesia Vs Uzbekistan, Kans Marselino Tambah Gol Bersaing Top Skor

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Uzbekistan, Kickoff 21.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Hasil Piala Thomas dan Uber 2024, Indonesia Tembus Perempat Final

Badminton
Kejuaraan Berkuda di Jakarta Bakal Bertabur Bintang

Kejuaraan Berkuda di Jakarta Bakal Bertabur Bintang

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Indonesia Vs Uzbekistan, Awas Permainan Watak Serigala Putih, Garuda!

Timnas Indonesia
Bali Juara Turnamen Putri di Bali

Bali Juara Turnamen Putri di Bali

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Indonesia Vs Uzbekistan, Ukir Sejarah Sepak Bola Nasional dengan Tinta Emas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com