KOMPAS.com - Babak 16 besar Liga Europa 2019-2020 akan menyajikan duel Inter Milan vs Getafe.
Laga Inter vs Getafe bakal digelar di Stadion Arena AufSchalke (Veltins Arena), Gelsenkirchen, Jerman pada Rabu (5/8/2020) malam waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Pertandingan memperebutkan tiket ke perempat final itu hanya akan dilangsungkan satu leg.
Di atas kertas, materi pemain milik Inter jelas lebih unggul dibanding Getafe.
Meski demikian, tim berjulukan I Nerazzurri itu wajib waspada sebab mereka punya catatan buruk ketika berlaga di Gelsenkirchen.
Baca juga: Inter Milan Vs Getafe, Skuad El Geta akan Bertarung Sampai Mati
Kali terakhir Inter bermain di stadion milik FC Schalke 04 itu adalah pada perempat final Liga Champions edisi 2010-2011.
Berstatus sebagai juara bertahan Liga Champions, I Nerazzurri dipaksa menelan malu ketika bertamu ke markas FC Schalke.
Inter kalah 1-2 dari Schalke. I Nerazzurri pun tersingkir dari Liga Champions dengan agregat 3-7 setelah pada leg pertama mereka juga kalah dengan skor 2-5.
Sejak saat itu, Inter tak bisa lagi menembus fase perempat final kompetisi Eropa.
Kini, pasukan Antonio Conte dihadapkan pada misi untuk memutus rekor buruk tersebut.
Baca juga: Inter Milan Vs Getafe, Nerazzurri Siap Main Kotor
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.