Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Keputusan VAR Untungkan Real Madrid dalam Title Race Liga Spanyol

Kompas.com - 05/07/2020, 22:04 WIB
Mochamad Sadheli

Penulis

KOMPAS.com - Real Madrid berkali-kali mendapat keuntungan dengan adanya Video Assistant Referee (VAR) di pentas Liga Spanyol, khususnya ketika kompetisi itu kembali bergulir.

Sebanyak enam keputusan wasit dinilai 'menguntungkan' Real Madrid setelah sang pengadil melihat tayangan ulang VAR.

Banyak pihak menyebut keputusan wasit usai melihat VAR mengundang kontroversi.

Apalagi akhir-akhir ini Real Madrid sedang panas-panasnya bersaing dengan Barcelona dalam kejar gelar Liga Spanyol.

Berikut beberapa momen VAR 'membantu' Real Madrid dalam title race Liga Spanyol berdasarkan rangkuman Kompas.com:

Baca juga: Hasil Bilbao Vs Madrid, Rival Barcelona Menang Lewat Penalti Ramos Lagi

Real Madrid 3-1 Eibar (jornada 28)

Keputusan kontroversial terjadi pada gol pembuka Real Madrid ke gawang Eibar. Kala itu, Benzema tampak terlihat offside ketika hendak menerima umpan dari Casemiro.

Akan tetapi, wasit yang sebelumnya melihat tayangan ulang VAR tak menganggap hal itu offside.

"Kaki pemain terakhir Eibar (Rober Correa) membuat Benzema tidak offside," kata pakar wasit LaLiga, Andujar Oliver dikutip dari situs Marca dalam artikel yang tayang pada Minggu (14/6/2020).

Real Madrid 3-0 Valencia (jornada 29)

Baca juga: Kalah Saing dari Real Madrid, Pelatih Barcelona Cuek Jika Ditendang

Kemenangan Madrid atas Valencia diwarnai keputusan yang memicu perdebatan, utamanya ketika wasit menganulir gol tim tamu.

Wasit menganulir gol pembuka Valencia yang dicetak Rodrigo Moreno pada menit ke-21. Gol itu berawal dari umpan Carlos Soler ke Mario Gomez yang sudah berdiri di dalam kotak penalti.

Setelah melihat VAR di pinggir lapangan, wasit memutuskan menganulir gol Rodrigo. Pasalnya, Mario Gomez dianggap melakukan pelanggaran kepada Varane.

Real Sociedad 1-2 Real Madrid (jornada 30)

Keputusan kontroversial wasit juga mengiringi kemenangan 2-1 Real Madrid atas Real Sociedad di Stadion Reale Arena, Minggu (21/6/2020).

Baca juga: Soal Isu di Barcelona, Agen: Lionel Messi Jengkel, tapi Tidak Marah

Real Madrid mendapat dua 'keuntungan' dalam laga tersebut.

Keputusan itu berkaitan dengan gol kedua Real Madrid yang dicetak Karim Benzema pada menit ke-70.

Gol itu menjadi kontroversi karena dalam tayangan ulang Benzema terlihat menyentuh bola dengan lengan ketika mengontrol bola umpan Valverde sehingga dianggap handball.

Halaman:


Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com