Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bruno Fernandes dan Pogba Cedera, Terancam Absen pada Laga Man United Vs Bournemouth

Kompas.com - 04/07/2020, 04:50 WIB
Ervan Yudhi Tri Atmoko

Penulis

Sumber Mirror

KOMPAS.com - Kabar buruk menghampiri Manchester United menjelang laga kontra Bournemouth pada lanjutan pekan ke-33 Premier League atau kompetisi kasta teratas Liga Inggris.

Duel Man United vs Bournemouth pada lanjutan jadwal Liga Inggris pekan ke-33 bakal digelar di Stadion Old Trafford pada Sabtu (4/7/2020) malam WIB.

Kurang dari 24 jam menjelang laga Man United vs Bournemouth, kubu tuan rumah mendapat kabar buruk soal dua gelandang andalan mereka, Bruno Fernandes dan Paul Pogba.

Laman Mirror pada Jumat (3/7/2020) waktu setempat melaporkan bahwa Bruno Fernandes dan Paul Pogba mengalami cedera saat berlatih di Carrington.

Baca juga: Moncer di Man United, Bruno Fernandes Dinilai Selevel dengan De Bruyne

Keduanya mengalami cedera setelah bertabrakan pada sesi latihan internal menjelang laga kandang menjamu Bournemouth.

Fernandes dan Pogba kemudian mendapatkan perawatan dari tim medis Man United dengan kondisi pemain asal Portugal itu disebutkan lebih buruk.

Akibat insiden cedera saat menjalani latihan, Fernandes dan Pogba dilaporkan terancam absen pada laga kontra Bournemouth.

Namun hingga kini, pihak Manchester United belum memberikan keterangan resmi terkait kondisi kedua pemain tersebut.

Cedera yang dialami Fernandes dan Pogba jelas akan memengaruhi keputusan Ole Gunnar Solskjaer dalam memilih pemain untuk pertandingan menghadapi Bournemouth.

Baca juga: Bruno Fernandes Ungkap Rahasia Tampil Bagus dengan Pogba di Man United

Jika benar Fernandes dan Pogba harus absen pada laga kontra Bournemouth, tentu ini akan menjadi kehilangan besar bagi Manchester United.

Sebab, kedua pemain tersebut kini menjadi poros penting di lini tengah klub berjuluk Setan Merah.

Fernandes tampil apik dengan torehan lima gol dan tiga assist dari delapan penampilan di Premier League.

Sementara itu, Pogba menunjukkan bahwa ia bekerja sama dengan Fernandes. Ketika Man United melibas Brighton dengan skor telak 3-0, bintang asal Perancis itu turut menyumbang satu assist.

Baca juga: Man United Jadi Ancaman Serius Liverpool di Liga Inggris Musim Depan

Kubu Setan Merah saat ini terus berupaya untuk menembus posisi empat besar klasemen Liga Inggris.

Harry Maguire dkk kini berada di peringkat kelima dengan raihan 52 poin dari 32 laga, terpaut dua angka dari Chelsea yang menempati posisi kelima.

Manchester wajib menang atas Bournemouth karena posisi mereka juga terancam oleh Wolves yang berada di peringkat keenam dengan koleksi poin sama.

Adapun, Bournemouth yang baru mengoleksi 27 poin masih terdampar di peringkat ke-19 klasemen Liga Inggris.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com