Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kento Momota Absen, Anthony Ginting Nilai Persaingan di All England 2020 Tetap Berat

Kompas.com - 04/03/2020, 15:00 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Ketidakikutsertaan pebulu tangkis tunggal putra nomor satu dunia, Kento Momota, di All England Open 2020, tidak lantas membuat Anthony Sinisuka Ginting merasa di atas angin.

Anthony Ginting tidak mau meremehkan lawan-lawan di All England 2020 yang akan digelar pada 11-15 Maret mendatang, meski pesaingnya berkurang karena Kento Momota absen.

Kento Momota dipastikan absen pada ajang All England 2020 seusai mengalami kecelakaan pada 13 Januari lalu.

Pebulu tangkis asal Jepang itu mengalami kecelakaan seusai menjuarai Malaysia Masters 2020.

Mobil yang ditumpangi Kento Momota kecelakaan saat hendak menuju Bandara Internasional Kuala Lumpur.

Seusai mengalami kecelakaan itu, Kento Momota lalu absen pada ajang Indonesia Masters 2020 yang digelar Januari lalu.

Saat itu, Kento Momota mengatakan ingin fokus mempersiapkan diri menghadapi All England 2020.

Namun, Momota akhirnya memutuskan mundur dari All England 2020 karena harus rehat lebih lama dari kompetisi internasional.

Baca juga: Marak Virus Corona, Indonesia Tetap Kirim Atlet ke All England 2020

Meski Kento Momota absen, Anthony Ginting merasa persaingan di All England 2020 akan tetap berat.

Menurut Anthony, semua pemain akan memiliki kesempatan untuk yang sama untuk menjuarai All England 2020.

 

"Hampir sama dengan Indonesia Masters kemarin. Pastinya, semua pemain ingin menunjukkan diri, Momota tidak ikut sehingga pada berpikir ini kesempatan. Istilahnya begitu," kata Anthony, saat ditemui BolaSport.com di Cipayung, Jakarta, Rabu (4/3/2020).

"Tidak cuma Momota, maksudnya semua pemain juga berat. Jadi hampir sama saja."

"Ada atau tidak ada Momota sama saja. Keuntungan atau tidak, dilihat dari drawing. Kalau dia main, tidak tahu kan saya akan ketemu dia atau tidak," tutur Anthony lagi.

Ditanya soal persiapan menghadapi All England 2020, Anthony mengatakan, tidak ada yang khusus. 

 

"Persiapan saya ke All England seperti biasa saja. Lebih ke pemantapan ke fokus di lapangan, cara main, strategi," kata Anthony.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com