Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menpora Apresiasi Terobosan PB Perpani Tatap Olimpiade Paris 2024

KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Diro Ariotedjo menerima audiensi Ketua Umum PB Perpani, Arsjad Rasjid, di Kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (11/8/2023). 

Pengurus Besar Panahan Seluruh Indonesia (PB Perpani) mendatangi Kemenpora untuk melaporkan perkembangan cabang olahraga (cabor) panahan menuju Olimpiade Paris 2024. 

Dalam pertemuan ini, hadir juga Staf Khusus Peningkatan Prestasi dan Pengembangan Industri Olahraga, Ardima Rama Putra, Staf Khusus Hukum dan Kepatuhan Tata Kelola, Alvin Saptamandra, Asdep Standarisasi, Akreditasi, Sertifikasi, Prasarana dan Sarana Olahraga, Anwar, serta Dewan Pengawas BLU LPDUK, Ferry Kono.

"Terima kasih Mas Menteri atas waktunya. Kami hadir ingin melaporkan perkembangan cabor Panahan ini," kata Arsjad Rasjid dalam keterangan Kemenpora yang diterima Kompas.com. 

"Panahan meraih medali pertama Olimpiade pada tahun 1988. Itu medali pertama Indonesia lewat 3 srikandi panahan Indonesia," ucap Arsjad. 

"Ini menjadi PR besar dan tantangan kami dalam rangka menuju Asian Games 2023 dan Olimpiade Paris 2024 mendatang," ujar Arsjad menambahkan. 

Arsjad menjelaskan bahwa internal PB Perpani telah melakukan beberapa langkah besar dalam persiapan prestasi ke ajang olimpiade.

"Kami telah melakukan dua langkah besar dalam organisasi, yakni perbaikan di dalam organisasi dan pembinaan atlet untuk meraih prestasi maksimal," tuturnya.

"Kami juga melakukan komparasi dengan negara lain dan saat ini telah ada pemetaan kekuatan untuk pembinaan masa depan," ujar Arsjad. 

PB Perpani tidak hanya mempersiapkan para atlet, tetapi juga melatih perangkat pertandingan seperti wasit. 

"Selain melatih mental atlet, kami juga melatih wasitnya. Intinya target awal ini adalah Olimpiade Paris 2024," kata Arsjad. 

Dito Ariotdejo pun antusias dan memberikan dukungan serta kolaborasi yang lebih baik dengan cabor panahan pada masa depan untuk mencapai target ke Olimpiade 2024 Paris.

"Kami di Kemenpora juga menyiapkan Mental Health Center, selain untuk pemuda juga untuk atlet pelatnas kita. Untuk lebih lanjutnya nanti bisa dikoordinasi dengan bagian di kedeputian," tuturnya. 

"Kami sangat senang dan bangga banyak terobosan dari Perpani. Terlebih panahan ini merupakan cabor prioritas Indonesia yang telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk meraih medali di Olimpiade Paris," ujar Dito. 

https://www.kompas.com/sports/read/2023/08/11/22040048/menpora-apresiasi-terobosan-pb-perpani-tatap-olimpiade-paris-2024-

Terkini Lainnya

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Arhan Usai Diganjar Kartu Merah Saat Debut di Suwon FC: Sedih, Saya Akan Menebusnya...

Liga Lain
5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

5 Pemain Tambahan Bergabung dengan Timnas U20 di Italia

Liga Indonesia
Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Desain Baru Sarung Tangan Resmi UFC, Beri Kenyamanan untuk Fighter

Sports
Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Ancelotti Ingin Pensiun di Madrid, Tekad Bawa Los Blancos Juara Liga Champions

Liga Spanyol
Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Shin Tae-yong: Piala Asia Lebih Besar, Jangan Terkurung Piala AFF

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Jadwal Singapore Open 2024: 8 Wakil Indonesia Berburu Tiket Perempat Final

Badminton
Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Hasil Final Conference League: Bekuk Fiorentina, Olympiakos Juara dan Cetak Sejarah

Liga Lain
Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bayern Muenchen Resmi Tunjuk Vincent Kompany Jadi Pelatih Baru

Bundesliga
Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Borneo FC Vs Bali United, Huistra Ingin Tempat Ketiga, Penawar Kecewa

Liga Indonesia
STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

STY Ungkap Jadwal Jordi, Idzes, dan Hubner Gabung ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Gantikan Xavi, Hansi Flick Resmi Jadi Pelatih Barcelona

Liga Spanyol
Pelatih Persib Ungkap 'Masalah' Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Pelatih Persib Ungkap "Masalah" Jelang Final Leg 2 Lawan Madura United

Liga Indonesia
Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Borneo FC Vs Bali United, Teco Ingin Akhiri Kompetisi dengan Kisah Indah

Liga Indonesia
Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam 'Menembus Garis Batas'

Kisah Perjuangan Greysia Polii dalam "Menembus Garis Batas"

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Singkirkan Wakil India, Apri/Fadia ke 16 Besar

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke