Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

12 Mobil Karnaval Dikerahkan untuk Kirab Juara SEA Games 2023 

KOMPAS.com - Sebanyak 12 mobil karnaval disiapkan Kemenpora RI  untuk membawa para atlet Indonesia yang bertanding di SEA Games 2023. 

Arak-arakan bertajuk "Kira87uara" atau Kirab Juara SEA Games 2023 digelar pada Jumat (19/5/2023) mulai pukul 08.00 WIB. 

Rute akan dimulai dari Kantor Kemenpora - FX Sudirman - Semanggi - Bundaran HI - Patung Pemuda Gelora Bung Karno. 

Pantauan Kompas.com, mobil-mobil untuk membawa para atlet Indonesia telah disiapkan di halaman Kantor Kemenpora.

Kontingen Indonesia untuk SEA Games 2023 Kamboja juga sudah tiba mulai dari cabor atletik, basket, renang, esport, dan sedang menunggu kehadiran timnas sepak bola. 

Sementara itu, tim bulu tangkis tidak hadir mengingat langsung menjalani latihan menjelang pertandingan Malaysia Masters 2023 pekan depan. 

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan bahwa pawai ini sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih pemerintah kepada para atlet Indonesia yang sudah berjuang memberikan terbaik untuk mengharumkan nama bangsa di ajang SEA Games 2023 Kamboja lalu. 

"Acara pawai juara ini sebagai bentuk terima kasih kami terhadap pejuang olahraga kita di SEA Games 2023 Kamboja. Acara ini sebagai terima kasih kepada para pejuang olah raga kita yang sudah memberikan yang terbaik," ujar Menpora Dito.

Menpora juga mengatakan bahwa pawai ini adalah moment kebanggaan seluruh masyarakat Indonesia.

"Di pawai ini kita bisa tegak berdiri dengan kebanggaan Merah Putih di dada. Keyakinan dan semangat akan potensi para atlet pejuang, diatas segalanya. Mereka semua yang membuat kita semua yakin bahwa kita memang bisa berprestasi untuk kemajuan olahraga Indonesia," kata Menpora Dito.

Capaian tim Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja dipastikan melampaui target perolehan medali. Sebelumnya Presiden Joko Widodo meminta pasukan Merah Putih membawa pulang sedikitnya 69 medali emas. 

Kontingen Indonesia pun terpacu dan termotivasi, hingga akhirnya mampu melampaui target medali dengan total jumlah  perolehan 276 medali dengan rincian 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu.

Ini merupakan pencapaian SEA Games terbaik dalam enam edisi SEA Games terakhir. Sejak SEA Games 2013, perolehan medali emas Indonesia tak pernah menyentuh angka 80. 

https://www.kompas.com/sports/read/2023/05/19/08395508/12-mobil-karnaval-dikerahkan-untuk-kirab-juara-sea-games-2023

Terkini Lainnya

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Hasil Singapore Open 2024: Takluk dari Juara Dunia, Fikri/Bagas Tersingkir

Badminton
Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Gregoria Lolos ke 8 Besar Singapore Open, Bermain dengan Rasa Nyaman

Badminton
Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Ginting Tersingkir di Singapore Open: Banyak Salah, Gagal Atasi Kendala

Badminton
Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Madura United Vs Persib di Leg 2 Final Liga 1

Liga Indonesia
Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Daftar Nomine Penghargaan Liga 1 2024, Ciro Alves Masuk Dua Kategori

Liga Indonesia
Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Hasil Undian Piala AFF U16 2024: Indonesia di Grup A, Beda dengan Vietnam-Thailand

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Hasil Singapore Open 2024: Ginting Tak Berhasil Pertahankan Gelar

Badminton
Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Tekad Justin Hubner bersama Garuda dan Cerezo Osaka, Ingin Maksimal

Timnas Indonesia
One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

One Pride MMA 79 Bali, Duel Sembilan Fighter Indonesia Vs China

Sports
Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Dejan/Gloria Kandas di Singapore Open, Panik dan Kalah Start

Badminton
PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

PSBS Biak Rekrut Penyerang Argentina, Abel Arganaraz

Liga Indonesia
Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Tersingkir di Singapore Open, Chico Akui Tak Cepat Adaptasi Ritme Lawan

Badminton
Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Acara Perpisahan Marcus/Kevin Batal Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Singapore Open 2024: Apriyani/Fadia Raih Satu Tiket Keberuntungan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke