Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Nestapa Asnawi Mangkualam: Dapat Kartu Merah, Timnya Takluk 0-5

KOMPAS.com - Pemain timnas Indonesia yang berkarier di Liga 2 Korea Selatan, Asnawi Mangkualam, untuk kali pertama mendapatkan kartu merah langsung.

Asnawi Mangkualam mendapat kartu merah dalam laga Jeonnam Dragons vs Gyeongnam di Gwangyang Football Stadium, Minggu (5/3/2023) sore WIB.

Bek jebolan PSM Makassar itu dihadiahi kartu merah pada menit ke-25.

Wasit memberikan kartu merah kepada Asnawi Mangkualam lantaran melakukan pelanggaran cukup fatal.

Dia terlambat ketika merebut bola dari kaki Kang-Hee Lee.

Saat kartu merah keluar dari saku wasit, Jeonnam sudah tertinggal 0-1 dari Gyeongnam berkat gol Won Ki-jong (16').

Jeonnam Dragons sejatinya mampu tetap mengamankan skor 0-1 hingga babak pertama berakhir.

Akan tetapi, beda nasib pada babak kedua. Tim Asnawi kebobolan empat gol.

Tepatnya berkat gol-gol dari Won Ki-jong (61'), Gleyson Oliveira (66'), Jae-Hwan Park (73'), dan Guilherme (79').

Hasil laga tersebut membuat Jeonnam terpuruk pada klasemen K-League 2. Mereka duduk di dasar klasemen dengan raihan 0 poin dalam dua laga.

Hal itu berbeda dengan Gyeongnam yang berdiri di puncak klasemen K-League 2 dengan torehan 6 poin alias sempurna dalam dua laga.

Gyeongnam juga belum kebobolan dalam dua laga awal K-League 2. Total, enam gol sudah mereka cetak.

Kartu Merah Kedua Asnawi

Terlepas dari hasil buruk tersebut, kartu merah yang dia terima dalam laga Jeonnam Dragons vs Gyeongnam merupakan kali kedua dalam sepanjang kariernya sebagai pesepak bola profesional.

Asnawi kali pertama mendapat kartu merah ketiga berseragam PSM Makassar pada ajang Liga 1 2017. Kala itu, dia mendapat kartu merah pada menit ke-90+4 ketika melawan Perseru Serui.

https://www.kompas.com/sports/read/2023/03/05/17430618/nestapa-asnawi-mangkualam-dapat-kartu-merah-timnya-takluk-0-5

Terkini Lainnya

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Liga Indonesia
Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Liga Indonesia
Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Liga Indonesia
Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Badminton
Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Liga Inggris
Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Liga Inggris
Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Liga Inggris
Pernyataan Sir Jim Ratcliffe Usai Final Piala FA, Tanpa Singgung Ten Hag

Pernyataan Sir Jim Ratcliffe Usai Final Piala FA, Tanpa Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Real Betis 0-0, Perpisahan Emosional Toni Kroos

Hasil Real Madrid Vs Real Betis 0-0, Perpisahan Emosional Toni Kroos

Liga Spanyol
Ten Hag: Saya Akan Menangkan Trofi di Tempat Lain Jika Tak Diinginkan di Sini

Ten Hag: Saya Akan Menangkan Trofi di Tempat Lain Jika Tak Diinginkan di Sini

Liga Inggris
Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

Leverkusen Juara DFB Pokal, Pasukan Alonso Tak Terkalahkan di Jerman

Bundesliga
Al Ain Juara Liga Champions Asia, Crespo Bekuk Kewell, Revans Istanbul

Al Ain Juara Liga Champions Asia, Crespo Bekuk Kewell, Revans Istanbul

Internasional
Hasil Juventus Vs Monza 2-0: Trisula Montero, Aksi Sohib Ronaldo

Hasil Juventus Vs Monza 2-0: Trisula Montero, Aksi Sohib Ronaldo

Liga Italia
Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Usung Filosofi Madruji

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke