Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Apa Jadinya jika Peserta Lompat Jauh Kurang dari 8 Orang?

KOMPAS.com - Setiap cabang olahraga (cabor) memiliki peraturannya sendiri, termasuk lompat jauh yang terdapat pada cabor atletik kategori lompat.

Seperti diketahui, tujuan utama dalam perlombaan lompat jauh adalah mencapai jarak lompatan sejauh mungkin ke sebuah titik pendaratan atau bak lompat.

Jarak lompatan diukur mulai dari titik tumpuan lompat sampai dengan jejak pertama di kotak pasir sesudah melompat.

Lalu bagaimana dengan peraturannya?

Dalam perlombaan atau kompetisi olahraga lompat jauh, ada peraturan yang harus diikuti, yakni peraturan tempat atau lapangan dan peraturan dasar.

Dikutip dari modul Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (2020) terbitan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, lintasan awalan lebar minimal 1,22 meter dengan panjang 45 meter.

Kemudian jarak panjang papan tumpuan pada bak lompat adalah 1 meter dengan ukuran panjang 1,22 meter, dengan lebar 20 sentimeter serta ketebalan 10 sentimeter.

Untuk tempat pendaratan pelompat, lebar pendaratan minimal 2,75 meter dan panjang bak lompat 10 meter.

Lantas bagaimana dengan peraturan umum lompat jauh? Lalu, apa jadinya jika peserta lompat jauh kurang dari 8 orang?

Dalam pertandingan lompat jauh, terdapat dua babak yaitu kualifikasi dan final. Pada partai puncak akan diambil 12 atlet terbaik dengan lompatan yang terbaik (jauh), kecuali bila terjadi hasil yang sama.

Untuk mencapai partai puncak, seorang atlet akan diberikan kesempatan melakukan lompatan sebanyak tiga kali.

Lalu, pada partai puncak alias final, seorang atlet lompat jauh juga diberikan kesempatan melompat yang sama yaitu tiga kali.

Kemudian delapan teratas pada partai final juga mendapat kesempatan tambahan sebanyak tiga kali dan delapan atlet dengan lompatan terbaik, boleh melompat tiga kali lagi.

Artinya, mereka dapat enam kali percobaan melakukan lompatan.

Namun, jika peserta lompat jauh kurang dari 8 orang maka setiap orang berhak melakukan lompatan sebanyak enam kali.

Dikutip dari buku Belajar & Berlatih Atletik oleh Anggi Setia Lengkana, semua lompatan diukur dari titik bekas terdekat di bak pasir/pendaratan yang dibuat oleh setiap bagian badan ke garis tolakan dalam posisi siku-siku terhadap garis tolakan tersebut.

Lalu, peserta diberi waktu (1 giliran) lompat hanya selama satu setengah menit. Lompatan yang sama ditentukan dengan melihat hasil lompatan terbaik kedua.

Jika masih sama, dilihat dari lompatan terbaik kedua, apabila masih sama lagi, maka dilihat lagi lompatan terbaik ketiga dan seterusnya.

https://www.kompas.com/sports/read/2022/03/06/13000098/apa-jadinya-jika-peserta-lompat-jauh-kurang-dari-8-orang-

Terkini Lainnya

Kesan Ivar Jenner Jalani Latihan Perdana

Kesan Ivar Jenner Jalani Latihan Perdana

Liga Indonesia
Wushu Siap Jadi Tulang Punggung Indonesia di Setiap Multievent

Wushu Siap Jadi Tulang Punggung Indonesia di Setiap Multievent

Sports
Hasil Singapore Open 2024: Dejan/Gloria Lolos ke Babak 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Dejan/Gloria Lolos ke Babak 16 Besar

Badminton
Timnas Malaysia Uji Coba Lawan Perak

Timnas Malaysia Uji Coba Lawan Perak

Liga Indonesia
PSSI Apresiasi Timnas Putri Indonesia, Minta Garuda Pertiwi Berani Bermimpi

PSSI Apresiasi Timnas Putri Indonesia, Minta Garuda Pertiwi Berani Bermimpi

Timnas Indonesia
Pengamanan Ketat untuk Penyerang Malaysia yang Disiram Air Keras

Pengamanan Ketat untuk Penyerang Malaysia yang Disiram Air Keras

Liga Indonesia
STY Ingin Tambah Pemain di Timnas Indonesia, Kans Maarten Paes

STY Ingin Tambah Pemain di Timnas Indonesia, Kans Maarten Paes

Timnas Indonesia
Claudia Nangis Usai Timnas Putri Libas Singapura, Lawan Sakit demi Garuda Pertiwi

Claudia Nangis Usai Timnas Putri Libas Singapura, Lawan Sakit demi Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Kylian Mbappe Mau Main di Milan, Cinta Besar untuk Rossoneri

Liga Italia
Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Kesan Timnas Putri Indonesia soal Dukungan Besar Suporter di Lapangan

Timnas Indonesia
Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Badminton
Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Indonesia
Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Liga Italia
Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke