Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mengenal Peran Gelandang "Box-to-Box"

KOMPAS.com - Di dalam permainan sepak bola, ada posisi yang berfungsi sebagai jantung permainan, yaitu pemain tengah.

Pemain tengah dalam permainan sepak bola disebut juga dengan istilah gelandang dalam Bahasa Indonesia. Posisi gelandang bertujuan untuk mengkreasikan serangan sekaligus memotong aliran bola lawan.

Gelandang, atau juga disebut midfielder secara universal, dituntut memiliki kemampuan seimbang dalam hal tekel, menggiring bola, mengoper, hingga melakukan tendangan ke gawang.

Oleh karena itu, dalam posisi gelandang terdapat peran spesifik didalamnya.

Salah satu posisi spesifik midfielder dalam permainan sepak bola adalah gelandang bertipikal box-to-box.

Apa itu gelandang box-to-box?

Dilansir dari Sportskeeda, box-to-box midfielder adalah gelandang yang efektif baik dalam membantu penyerangan maupun membantu pertahanan.

Pengertian sederhananya adalah pemain yang berperan sebagai gelandang box-to-box merupakan pemain yang bisa menyerang dan bertahan sama baiknya.

Sosok gelandang dengan peran box-to-box midfielder biasanya memiliki kemampuan mumpuni dalam hal stamina bermain, mengontrol bola, melakukan tekel, dan melakukan tembakan ke gawang.

Ciri seorang pemain dengan tugas sebagai box-to-box midfielder terlihat ketika sedang melakukan upaya merebut bola dari pemain lawan, kemudian langsung terlibat membangun serangan dalam waktu singkat.

Untuk memanfaatkan gelandang box-to-box, formasi 4-4-2 adalah pilihan yang paling cocok.

Dalam formasi ini, kedua gelandang tengah bisa berperan sebagai gelandang box-to-box.

Selain itu, formasi 4-2-3-1, juga bisa memanfaatkan peran box-to-box midfielder.

Pada pola formasi 4-2-3-1, biasanya gelandang box-to-box dipasangkan dengan pemain yang berperan sebagai deep-lying playmaker.

Adapun, para pemain seperti Bastian Schweinsteiger, Michael Ballack hingga Steven Gerrad merupakan beberapa contoh pemain yang identik dengan peran box-to-box midfielder.

Akan tetapi, para pemain tersebut sudah gantung sepatu. Lantas bagaimana dengan era sekarang?

Contoh beberapa pemain yang berperan sebagai box-to-box midfielder adalah Paul Pogba (Manchester United), N'golo Kante (Chelsea), Arturo Vidal (Inter Milan), Dani Parejo (Villarreal), dan Sergio Busquets (Barcelona).

https://www.kompas.com/sports/read/2021/05/07/10000098/mengenal-peran-gelandang-box-to-box

Terkini Lainnya

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Hasil Thailand Open 2024: Fikri/Bagas Gugur, Ahsan/Hendra Tumpuan Ganda Putra Indonesia

Badminton
PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

PBSI Ungkap Komitmen Apriyani Rahayu Tampil di Olimpiade Paris 2024

Badminton
Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Alasan Kevin Sanjaya Pensiun dari Bulu Tangkis pada Usia Muda

Badminton
Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Tekad Pemain Persib Akhiri Dahaga Juara Satu Dekade

Liga Indonesia
Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Harapan PBSI Usai Kervin/Marcus Pensiun: Fikri/Bagas-Leo/Daniel Capai Performa Terbaik

Badminton
PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

PSSI Ungkap Alasan Harga Tiket Timnas Indonesia Melonjak Drastis

Timnas Indonesia
Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Mundur dari Pelatnas, Kevin Sanjaya Ungkap Rasa Syukur

Badminton
Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Alasan Paulo Fonseca Jadi Pilihan Utama untuk Melatih Milan

Liga Italia
SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

SUGBK Gelar Konser Jelang Laga Timnas, PSSI Periksa Kualitas Rumput

Timnas Indonesia
Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Hasil Lisensi Klub PSSI: Hanya 9 Tim Liga 1 Lolos

Liga Indonesia
Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Ten Hag Tegaskan Man United Ingin Pertahankan Bruno Fernandes

Liga Inggris
Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Kevin Sanjaya Mundur dari Pelatnas, Perpisahan The Minions Digelar di Indonesia Open 2024

Badminton
Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Daftar Harga Tiket Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia, Termurah Rp 250.000

Timnas Indonesia
Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Penampakan VAR Mobile yang Diterapkan di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Kemenpora Bersiap Indonesia Tuan Rumah Asian School Badminton Championship 2024

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke