Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juventus Vs Barcelona, Si Nyonya Tua Tetap Percaya Diri meski Tanpa Ronaldo

KOMPAS.com - Juventus dipastikan tidak bisa diperkuat Cristiano Ronaldo ketika menjamu Barcelona pada matchday kedua fase grup Liga Champions 2020-2021.

Laga Juventus vs Barcelona di pentas Liga Champions bakal digelar di Stadion Allianz, Turin, pada Rabu (28/10/2020) malam waktu setempat atau Kamis (29/10/2020) dini hari WIB.

Cristiano Ronaldo bakal absen pada pertandingan Juventus vs Barcelona lantaran masih dinyatakan positif Covid-19 berdasarkan hasil tes PCR terakhir.

Mega bintang asal Portugal itu sedianya bisa memperkuat Juventus jika dia mendapat hasil negatif 24 jam sebelum kick-off, sesuai peraturan UEFA.

Namun, hasil tes PCR terbaru yang keluar pada Rabu (28/10/2020) waktu setempat menyatakan Ronaldo masih positif Covid-19.

Alhasil, Ronaldo pun tak bisa bereuni dengan rivalnya, Lionel Messi, pada laga Juventus vs Barcelona.

Meski demikian, Juventus tetap percaya diri menatap partai kandang menjamu Barcelona meski tanpa kehadiran Cristiano Ronaldo.

Hal itu disampaikan oleh pemain belakang Juventus asal Brasil, Danilo Luiz.

"Ini adalah pertandingan terbaik untuk dimainkan, dan kami ingin memenanginya," kata Danilo dikutip dari laman resmi Juventus.

"Logikanya, tanpa Cristiano Ronaldo akan menjadi pukulan bagi tim mana pun, tetapi kami memiliki kepercayaan diri yang besar," imbuh full-back berusia 29 tahun tersebut.

"Kami ingin memainkan sepak bola yang hebat," kata Danilo menegaskan.

Juventus mengawali kompetisi Liga Champions 2020-2021 dengan hasil maksimal.

Klub berjulukan Si Nyonya Tua itu sukses memetik kemenangan 2-0 atas Dynamo Kiev pada matchday pertama.

Adapun, Barcelona juga meraih hasil bagus pada pertandingan pembuka dengan melumat Ferencvaros 5-1.

Hasil itu membuat Barcelona memuncaki klasemen Liga Champions Grup G dengan nilai tiga.

Sementara itu, Juventus yang kalah agresivitas gol dari Barcelona berada di peringkat kedua.

https://www.kompas.com/sports/read/2020/10/28/15300028/juventus-vs-barcelona-si-nyonya-tua-tetap-percaya-diri-meski-tanpa-ronaldo

Terkini Lainnya

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Penentuan Juara, Arteta Yakin West Ham Hentikan Langkah Man City

Liga Inggris
Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Ana/Tiwi Tak Puas Jadi Runner-up Thailand Open 2024

Badminton
Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Man City Vs West Ham, Pesan Singkat Guardiola demi Gelar Juara

Liga Inggris
Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke