Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

VIDEO - Momen Mike Tyson dan Evander Holyfield Saling Berpelukan dalam Sebuah Iklan

KOMPAS.com - Ada sebuah iklan yang pernah menayangkan momen kedekatan dua legenda tinju kelas berat, Mike Tyson dan Evander Holyfield.

Pertarungan antara Mike Tyson dan Evander Holyfield memang meninggalkan kenangan tersendiri bagi pecinta tinju.

Saat kedua petinju bertemu dalam duel kedua pada 1997, Tyson menggigit telinga Holyfield hingga dinyatakan kalah melalui diskualifikasi.

Insiden tersebut menjadi salah satu kontroversi paling diingat dalam sejarah tinju.

Pada awalnya, kedua petinju hebat dikabarkan saling membenci, tetapi Tyson dan Holyfield kini telah berbaikan.

Momen kedua petinju berbaikan itu pernah tersaji melalui iklan kampanye bertajuk 'Week of Greatness Foot Locker' pada 2006.

Dalam video iklan tersebut, Mike Tyson hadir ke rumah Evander Holyfield.

Tyson kemudian mengetuk pintu dan Holyfield keluar menyambutnya.

Dengan wajah melas, Si Leher Beton meminta maaf kepada Holyfield.

The Real Deal tampak bingung, lalu Tyson menyodorkan isi kotak kecil.

"Ini telinga Anda," kata Tyson sambil menyodorkan kotak kecil seperti dikutip BolaSport.com dari Sport Bible.

Holyfield tampak bingung sambil memegang cuilan telinga.

"Saya menyimpannya dalam formaldehyde (senyawa yang lebih dikenal sebagai formalin)," lanjut Tyson.

Setelah itu, Holyfield dan Tyson berpelukan dan iklan berakhir.

Di sisi lain, Tyson dan Holyfield saat ini tengah diwacanakan akan bertarung.

Keduanya akan kembali sebagai petinju untuk melakoni laga ekshibisi.
(Fauzi Handoko Arif)

https://www.kompas.com/sports/read/2020/06/12/13200028/video-momen-mike-tyson-dan-evander-holyfield-saling-berpelukan-dalam

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke