Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengertian Reinforcement: Contoh dan Jadwalnya

Kompas.com - 16/10/2023, 02:30 WIB
Arfianti Wijaya,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Reinforcement memiliki arti penguatan.

Reinforcement adalah suatu peristiwa atau keadaan yang dapat memperkuat perilaku.

Reinforcement (penguatan) merupakan strategi perubahan perilaku melalui perilaku ataupun tindakan yang dapat mendatangkan kesenangan dan kepuasan atau justru mendatangkan efek jera.

Reinforcement dapat berupa positive reinforcement (penguatan positif) dan negative reinforcement (penguatan negatif).

Positive reinforcement atau penguatan positif adalah peristiwa menyenangkan, bersahabat, dan diinginkan yang mengikuti sebuah perlakuan.

Perilaku yang mendapat penguatan karena perilaku tersebut membawa konsekuensi yang menyenangkan disebut positive reinforcement.

Di sisi lain, negative reinforcement atau penguatan negatif adalah peristiwa ataupun persepsi dari sebuah peristiwa yang tidak menyenangkan dan tidak diinginkan.

Negative reinforcement juga memperkuat perilaku dikarenakan kecenderungan seseorang untuk mengulangi sebuah perilaku yang mampu menghentikan peristiwa yang tidak diinginkan.

Perilaku yang membawa penguatan karena menyingkirkan sesuatu yang tidak menyenangkan disebut negative reinforcement.

Perbedaan antara reinforcement positif dengan reinforcement negatif adalah dalam reinforcement positif terdapat sesuatu yang diperoleh, sedangkan dalam reinforcement negatif terdapat sesuatu yang dikurangi atau dihilangkan.

Baca juga: Penguatan Jati Diri Kebangsaan Indonesia

Contoh reinforcement

Contoh reinforcement positif adalah diberikannya pujian kepada anak kecil supaya dia mau cuci tangan sebelum makan.

Contoh reinforcement negatif adalah pasien meminum obat diare supaya sakit diarenya menghilang

Contoh lain dari reinforcement positif dan negatif ada pada tabel di bawah ini:

Aplikasi Tingkah laku Konsekuensi Kemungkinan efek
Positive reinforcement Merapikan kamar ketika bangun tidur Orang tua memuji Akan terus merapikan kamar ketika bangun tidur
Negative reinforcement Tidak ingin masuk sekolah dan mengeluh bahwa di sekolah terdapat teman yang suka memukul Orang tua mengizinkan tidak masuk sekolah Akan terus tidak masuk sekolah

Baca juga: Apa itu P5 (Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila)?

Jadwal reinforcement

Pemberian jadwal reinforcement terdapat empat macam, sebagai berikut:

  • Fixed ratio

Fixed ratio adalah salah satu jadwal pemberian reinforcement saat reinforcement diberikan setelah sejumlah tingkah laku.

Contoh fixed ratio sebagai berikut:

Jika kalian bisa menyelesaikan lima soal mata pelajaran ini dengan cepat dan tepat, maka kalian boleh pulang duluan.

  • Variable ratio

Variable ratio adalah sejumlah perilaku yang diperlukan untuk berbagai macam reinforcement, dari reinforcement yang satu ke yang lain.

Jumlah perilaku yang diperlukan dapat bermacam-macam, sehingga seseorang tidak mengetahui perilaku mana yang akan diberi reinforcement.

Contoh variable ratio adalah seorang guru tidak hanya melihat hasil penyelesaian tugas, tetapi juga melihat berbagai kemajuan yang diperoleh pada tahap-tahap penyelesaian tugas tersebut.

  • Fixed interval

Fixed interval adalah jadwal pemberian reinforcement ketika seseorang menunjukkan perilaku yang diinginkan pada waktu tertentu.

Contoh fixed interval adalah setiap tiga puluh menit sekali.

  • Variable interval

Variable interval adalah reinforcement yang diberikan tergantung pada waktu dan sebuah respon.

Contohnya adalah promosi.

Baca juga: 3 Faktor Utama yang Memengaruhi Perilaku Etika

 

Referensi:

  • Mulawarman. dkk. (2020). Psikologi Konseling: Sebuah Pengantar bagi Konselor Pendidikan. Prenada Media.
  • Husamah. dkk. (2016). Belajar dan Pembelajaran. UMM Press.
  • Jaarvis, Matt. (2019). Teori-teori Psikologi: Pendekatan Modern untuk Memahami Perilaku, Perasaan, dan Pikiran Manusia. Penerbit Nusa Media.
  • Sulaeman, E. S. (2021). Pendidikan dan Promosi Kesehatan: Teori dan Implementasi di Indonesia. Gadjah Mada University Press.
  • Heryanto, G. G. (2021). Strategi Literasi Politik: Sebuah Pendekatan Teoritis dan Praktis. IRCiSoD.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com