Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengapa Seni Patung Disebut Seni Plastik? Ini Penjelasannya ....

Kompas.com - 31/08/2023, 14:00 WIB
Retia Kartika Dewi,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Beberapa hari ini, beredar pertanyaan di media sosial mengenai karya seni patung.

Berikut bunyi pertanyaan tersebut:

Pertanyaan

Mengapa seni patung disebut juga seni plastik?

Baca juga: Mengapa Patung Disebut Sebagai Karya Seni Tiga Dimensi? Ini Penjelasannya ....

Jawab:

Seni patung dapat disebut juga sebagai karya seni plastik, karena dapat dibentuk sesuai keinginan.

Dilansir dari buku Sejarah Seni Rupa Timur (2017) oleh I Ketut Sudita, seni patung juga dikenal sebagai seni bentuk yang mengandung nilai keindahan pada hasil karyanya.

Baca juga: Apa Fungsi Sudip pada Pembuatan Patung? Ini Penjelasannya ....

Pengertian patung dan fungsinya

Patung adalah suatu karya seni rupa yang bentuknya tiga dimensi, artinya hasil karyanya memiliki volume atau isi.

Dikutip dari buku Mandiri Belajar Tematik SD/MI Kelas 6 (2021) oleh Desi Damayanti, berikut fungsi patung berdasarkan tujuan pembuatannya:

  • Patung religi

Patung religi adalah patung yang memiliki unsur dan makna religius, biasanya digunakan untuk sarana beribadah pada keyakinan tertentu.

  • Patung monumen

Patung monumen adalah patung yang dibuat untuk memperingati peristiwa bersejarah ataupun untuk mengenang jasa seseorang/kelompok.

Baca juga: Patung Arsitektur: Pengertian, Fungsi, dan Contohnya

  • Patung arsitektur

Patung arsitektur adalah patung yang dibuat untuk menunjang arsitektur atau konstruksi suatu bangunan sehingga bernilai juga untuk estetika atau keindahan.

  • Patung dekorasi

Patung dekorasi adalah patung yang dibuat untuk menghias suatu bangunan atau memperindah lingkungan.

  • Patung kerajinan

Patung kerajinan adalah patung yang dibuat dari hasil karya kerajinan. Hasilnya untuk dinikmati keindahannya.

  • Patung seni

Patung seni adalah patung yang dibuat hanya untuk dinikmati keindahannya saja.

Itulah penjelasan mengenai mengapa patung disebut juga seni plastik.

Baca juga: Patung: Pengertian, Jenis, Bahan, dan Teknik Membuatnya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com