Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondensasi: Penyebab, Faktor, dan Jenisnya

Kompas.com - 15/04/2023, 22:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

Oleh: Yopi Nadia, Guru SDN 106/IX Muaro Sebapo, Muaro Jambi, Provinsi Jambi

 

KOMPAS.com - Kondensasi adalah transformasi dari gas ke bentuk cairan. Hal ini berlawanan dengan evaporasi, di mana cairan berubah menjadi gas.

Jadi, jika ada proses evaporasi air, maka proses kondensasi adalah proses berlawanan di mana uap air berubah menjadi tetesan air yang berbentuk cairan.

Penyebab terjadinya kondensasi

Kondensasi adalah proses perubahan wujud dari gas ke cair. Proses alamiah ini terjadi karena dua hal, yaitu uap air melewati permukaan yang lebih dingin dan ketika uap air mengalami penekanan atau kompresi.

Berikut penjelasannya: 

  • Uap air melewati permukaan yang lebih dingin 

Kondensasi terjadi ketika uap air mengalami pendinginan pada permukaan yang memiliki suhu yang lebih rendah dari titik embun. Titik embun merupakan suhu dimana proses kondensasi terjadi.

Contohnya, embun pagi terjadi akibat proses kondensasi. Pada malam hari, suhu lebih rendah dibandingkan dengan siang hari, sehingga uap air yang terdapat di udara mengalami pendinginan ketika terkena suhu dingin pada permukaan benda, lalu berubah menjadi air (kondensasi) dan membentuk tetesan air kecil yang kita lihat sebagai embun pada keesokan paginya.

Baca juga: Perbedaan antara Polimer Adisi dan Polimer Kondensasi

  • Ketika uap air mengalami penekanan atau kompresi

Kondensasi juga dapat terjadi ketika uap air terkompresi atau ditekan. Saat uap terkompresi, uap akan kembali ke wujud cair.

Misalnya, ketika air panas dituangkan ke dalam gelas dan ditutup rapat, uap air yang keluar dari air panas akan terkompresi dan tidak dapat lepas dari penutup gelas.

Hal ini akan menghasilkan tetesan air yang menempel di permukaan penutup gelas.

Faktor-faktor yang menyebabkan kondensasi

Terdapat tiga faktor yang menyebabkan kondensasi, yaitu:

  • Kelembapan udara di dalam sebuah ruangan

Kondensasi terjadi ketika tingkat kelembapan udara dalam suatu ruangan melebihi batas kemampuan udara untuk menampung kelembapan tersebut.

Contohnya, pada pagi hari yang dingin setelah malam yang juga dingin, kelembapan udara dalam ruangan bisa mencapai titik jenuh sehingga terjadi kondensasi pada permukaan lantai semen yang licin dan menyebabkan lantai menjadi sedikit basah.

  • Suhu udara yang rendah

Faktor suhu juga memainkan peran penting dalam proses kondensasi. Kondensasi terjadi ketika uap air berubah menjadi cairan saat melewati permukaan dengan suhu yang lebih rendah dari titik embun.

Oleh karena itu, suhu udara sangat mempengaruhi terjadinya kondensasi. Semakin dingin suhu di suatu tempat atau permukaan, semakin banyak uap air yang akan mengalami kondensasi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Laporan Laba Rugi: Pengertian dan Fungsinya

Skola
Contoh Kalimat Expressing Apology

Contoh Kalimat Expressing Apology

Skola
Passive Voice dalam Simple Past Tense

Passive Voice dalam Simple Past Tense

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com