Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Manfaat Makanan 4 Sehat 5 Sempurna

Kompas.com - 29/11/2022, 13:00 WIB
Vanya Karunia Mulia Putri

Editor

Kadar gula dalam tubuh akan menurun, jika mengonsumsi makanan sehat. Melalui pola makan yang sehat, penderita diabetes dapat mengelola kadar glukosa dalam darahnya.

Baca juga: Fungsi Zat Makanan bagi Tubuh Manusia

 

Bagi penderita diabetes, sangat penting untuk membatasi makanan yang memiliki kadar garam dan gula yang sangat tinggi.

Disarankan untuk mengonsumsi makanan yang sehat dan bergizi. Selain itu, makanan yang dikonsumsi harus rendah gula dan garam. Supaya glukosa dalam darah tidak tinggi.

Contoh makanan yang bisa dikonsumsi adalah kacang-kacangan, seperti kacang almond dan hazelnut. Selain itu, timun dan tomat juga baik untuk dikonsumsi.

Menjaga sistem pencernaan

Banyak bakteri ada di dalam usus besar. Akan tetapi, bakteri tersebut memiliki peran yang penting dalam proses metabolisme dan pencernaan.

Melalui makanan sehat yang rendah lemak, usus akan menjadi lebih sehat. Selain itu, konsumsi makanan tinggi serat juga akan membantu.

Contoh makanan yang dapat menjaga pencernaan adalah sayuran hijau seperti ubi jalar. Yogurt dan putih telur juga bermanfaat untuk menjaga sistem pencernaan.

Baca juga: Jenis Bahan Makanan yang Mengandung Flora Mikroba

Menjaga suasana hati

Tidak hanya sehat secara jasmani, makanan makanan yang bergizi akan membantu menjaga kesehatan rohani.

Beberapa penelitian membuktikan bahwa makan makanan yang sehat akan berpengaruh pada perasaan atau suasana hati.

Hal sebaliknya juga akan terjadi, jika pola makan tidak sehat, akan memicu gejala depresi dan tubuh jadi mudah kelelahan.

Membantu pertumbuhan

Anak-anak yang sedang dalam masa pertumbuhan sangat butuh makanan yang sehat. Dalam proses pertumbuhan dan perkembangannya, makanan itu akan sangat membantu.

Makanan yang memiliki gizi seimbang akan membantu tubuh menjalankan fungsinya.

Selain itu, nutrisi seperti protein, mineral, vitamin, karbohidrat, dan lemak akan membantu sang anak untuk tetap aktif.

Baca juga: Zat Makanan Penghasil Energi

Mengurangi risiko penyakit kanker

Manfaat makanan 4 sehat 5 sempurna adalah mengurangi risiko penyakit kanker. Perkembangan sel kanker akan berkurang jika makan makanan sehat dan bergizi.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com