Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benda Cair: Pengertian, Sifat, dan Cirinya

Kompas.com - 22/11/2022, 16:00 WIB
Serafica Gischa

Editor

  • Dapat melarutkan suatu zat tertentu 

Sifat benda cair yang berbeda dengan benda lainnya adalah dapat melarutkan zat tertentu dalam benda cair itu sendiri.

Sifatnya yang bisa melarutkan zat tertentu akan mengubah benda cair tersebut dengan beberapa gejala perubahan, seperti perubahan warna, rasa, dan mengeluarkan aroma atau bau tertentu.

Sifat melarutkan ini bisa terjadi karena proses perubahan kimia sehingga larut seutuhnya atau perubahan fisika yang tidak bisa larut seutuhnya. 

Misalnya, pada air hangat yang dicampur dengan gula, maka akan berubah menjadi manis. Kemudian saat dilarutkan lagi dengan bubuk kopi maka akan berubah warna dan menimbulkan aroma kopi. 

Hal tersebut membuktikan bahwa air hangat dapat melarutkan gula dan bubuk kopi menjadi satu benda cair lainnya dengan menambahkan unsur kimia yang baru. 

  • Dapat meresap melalui celah kecil 

Benda cair bisa meresap melalui celah-celah kecil karena benda ini memiliki tekanan dan harus menempati ruang atau wadah tertentu.

Jika benda cair berada di ruang yang bercelah atau berpori-pori maka cairan tersebut akan dengan mudah meresap karena molekul dan volumenya yang bisa bergerak bebas. Celah-celah kecil tersebut tetap membuat ruang-ruang yang akan membuat benda cair tertekan ke dalamnya.

Baca juga: 3 Wujud Benda dan Sifatnya

 

  • Permukaan benda cair yang selalu datar

Benda cair akan selalu memiliki permukaan yang datar dalam kondisi diam karena memiliki tekanan untuk membentuk sesuai wadahnya. Jadi bagaimana pun bentuk wadahnya, permukaan benda cair pasti akan selalu datar.

Saat meletakan air dalam baskom yang cekung maka permukaan air dalam baskom tersebut tetap datar, tidak mungking ikut melengkung atau bergelombang.

Jika permukaan air bergelombang seperti di laut atau sungai, hal itu karena air mengalami tekanan untuk menuju ke segala arah, sehingga mengakibatkan air terus bergerak dan tidak dalam kondisi tenang atau diam. 

Ciri-ciri benda cair 

Berikut ini ciri-ciri benda cair yang perlu diketahui: 

  • Bentuk benda cair selalu berubah mengikuti bentuk wadahnya
  • Benda cair memiliki massa tertentu 
  • Permukaan benda cair tenang dan akan selalu datar
  • Bisa melarutkan suatu zat tertentu yang lain 

Baca juga: Contoh Benda yang Menggunakan Gaya Magnet dalam Kehidupan Sehari-hari

 

Suka baca tulisan-tulisan seperti ini? Bantu kami meningkatkan kualitas dengan mengisi survei Manfaat Kolom Skola

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com