Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Memperkokoh Persatuan dan Kesatuan Bangsa

Kompas.com - 15/04/2021, 13:20 WIB
Silmi Nurul Utami,
Serafica Gischa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Indonesia telah mengalami perjalan panjang dalam mempejuangkan kedaulatannya.

Mempersatukan bangsa Indonesia yang berbeda-beda untuk semangat melawan penjajah, sehingga dapat tercapai kemerdekaan.

Dilansir dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia, persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia didapatkan dengan menegakan prinsip Bhinneka Tunggal Ika.

Prinsip Bhineka Tunggal Ika, yaitu nasionalisme Indonesia, Kebebasan yang bertanggung jawab, wawasan nusantara, dan persatuan pembangunan untuk mewujudkan cita-cita reformasi.

Lalu bagaimana cara memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia agar tetap terjalin dan tidak terpecah?

Salah satu cara memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa dapat ditempuh melalui mengimplementasikan Pancasila. Selain itu juga mengimplementasikan Sumpah Pemuda dan semboyan Bhineka Tunggal Ika dalam kehidupan sehari-hari. 

Baca juga: Prinsip-Prinsip Persatuan dan Kesatuan Bangsa Indonesia

Dalam Pancasila yang merupakan pedoman hidup bangsa, persatuan dan kesatuan Indonesia disebutkan dalam sila ke-3.

Dalam sumpah pemuda juga berisikan janji putra dan putri Indonesia yang bertumpah darah satu yaitu Indonesia, berbangsa satu yaitu bangsa Indonesia, dan berbahasa satu yaitu bahasa Indonesia.

Semboyan Bhinneka Tunggal Ika juga mempersatukan Indonesia yang berbeda-beda dalam kedaulatan bangsa.

Contoh sikap 

Contoh sikap memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa dapat dilakukan dengan: 

  • Menanamkan gotong royong
  • Menanamkan sifat tolong menolong
  • Otonomi daerah
  • Menanamkan sifat kekeluargaan
  • Musyawarah dalam pengambilan keputusan
  • Kerjasama antar umat beragama yang berbeda
  • Tidak membeda-bedakan suku, agama, dan ras
  • Menegakan hak asasi manusia
  • Saling menghormati perbedaan antara sesama manusia
  • Peduli kepada orang lain
  • Menjungjung tinggi demokrasi
  • Menghargai pendapat orang lain
  • Turut serta dalam penegakan hukum, pertahanan, dan keamanan
  • Turut serta memajukan bangsa
  • Bersosialisasi dengan siapa saja tanpa membeda-bedakan orang
  • Menerima keadaan fisik setiap orang tanpa adanya diskriminasi
  • Penegakan hukum yang adil tanpa adanya diskriminasi pada minoritas maupun status sosial
  • Tidak melakukan perbuatan yang dapat memecah persatuan seperti ekstrimisme, egoisme, terorisme, sukuisme, dan rasialisme.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com