Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

15 Contoh Kalimat Menggunakan Majas Metafora

KOMPAS.com - Majas adalah gaya bahasa yang sering dipakai untuk menghidupkan suasana dalam kalimat agar lebih menarik.

Salah satu contoh majas yang lazim digunakan dalam bahasa Indonesia adalah metafora.

Menurut Rofinus Taek dalam buku Analisis Bentuk, Fungsi, dan Makna Majas dalam Bahasa Tetun (2023), berikut pengertian majas metafora:

"Majas metafora adalah gaya bahasa berupa perbandingan ciri dan sifat dari dua atau lebih subyek maupun obyek."

Dilansir dari buku Mengenal Linguistik Kognitif (2016) karya Dedi Sutedi, majas metafora adalah gaya bahasa yang menyatakan suatu hal atas dasar kemiripan atau kesamaan.

Contoh kalimat dengan majas metafora

Meski biasa digunakan dalam puisi, majas metafora juga lazim dipakai dalam menyusun kalimat atau paragraf.

Buatlah tiga contoh kalimat yang menggunakan majas metafora! 

Berikut contoh kalimat yang menggunakan majas metafora:

  1. Uang itu dicuri oleh para tikus yang menyamar sebagai penguasa.
  2. Tanpa ampun, si jago merah itu melahap habis seluruh rumah warga.
  3. Kembang desa itu akhirnya menikah dengan sang pujaan hati.
  4. Andini menjadi bintang kelas berkat prestasi yang dimilikinya.
  5. Dimas adalah anak emas orangtuanya. Oleh sebab itu, keinginannya selalu dipenuhi.
  6. Buah tangan itu diberikan Theo kepada temannya.
  7. Meski tidak mudah, ia rela membanting tulang agar anaknya bisa sekolah.
  8. Kita harus berlapang dada dalam menghadapi masalah ini.
  9. Buah hati Bu Anton lahir pada dini hari.
  10. Kacamata Airin tebal, sebab ia kutu buku.
  11. Dewi malam telah memancarkan sinarnya kembali.
  12. Tak usah menasihatinya kembali, sebab ia berkepala batu.
  13. Adi adalah orang yang keras kepala.
  14. Ia baru saja pulang dari Negeri Sakura.
  15. Rumah Jamal adalah di Kota Gudeg.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/10/26/080000369/15-contoh-kalimat-menggunakan-majas-metafora

Terkini Lainnya

Bagaimana Pengaruh Gravitasi Bumi terhadap Tekanan Udara?

Bagaimana Pengaruh Gravitasi Bumi terhadap Tekanan Udara?

Skola
Kethoprak sebagai Drama Tradisional dan Modern

Kethoprak sebagai Drama Tradisional dan Modern

Skola
Cara Mengapresiasi Pementasan Drama Jawa

Cara Mengapresiasi Pementasan Drama Jawa

Skola
10 Jenis Drama Jawa

10 Jenis Drama Jawa

Skola
Pentingnya Tata Iringan dan Tata Suara Drama Jawa

Pentingnya Tata Iringan dan Tata Suara Drama Jawa

Skola
Istilah 'Sandiwara' dalam Bahasa Jawa

Istilah 'Sandiwara' dalam Bahasa Jawa

Skola
Teks Anekdot Bahasa Jawa: Pengertian, Struktur dan Contoh

Teks Anekdot Bahasa Jawa: Pengertian, Struktur dan Contoh

Skola
Fungsi Keprakan dan Dhodhogan pada Pergelaran Wayang Golek

Fungsi Keprakan dan Dhodhogan pada Pergelaran Wayang Golek

Skola
Deiksis Bahasa Jawa: Pengertian dan Contoh

Deiksis Bahasa Jawa: Pengertian dan Contoh

Skola
Kata Bahasa Jawa yang Sering Digunakan

Kata Bahasa Jawa yang Sering Digunakan

Skola
Rancu Pikir dalam Bahasa Jawa

Rancu Pikir dalam Bahasa Jawa

Skola
Bentuk Pronomina Persona dalam Bahasa Jawa

Bentuk Pronomina Persona dalam Bahasa Jawa

Skola
Kata Ganti Orang Kedua Tunggal Bahasa Jawa

Kata Ganti Orang Kedua Tunggal Bahasa Jawa

Skola
Makna Filosofis Wayang Kulit sebagai Media Dakwah

Makna Filosofis Wayang Kulit sebagai Media Dakwah

Skola
Organel Sel yang Dimiliki Paramecium sp

Organel Sel yang Dimiliki Paramecium sp

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke