Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kelebihan dan Kelemahan Microsoft Sway dibanding PowerPoint

KOMPAS.com – Salah satu hal positif yang diambil dari Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) adalah kemampuan beradaptasi menggunakan teknologi dalam pembelajaran.

Microsoft Sway menjadi salah satu pilihan terbaik di Pembelajaran Jarak Jauh. Microsoft Sway adalah aplikasi dari Microsoft Office yang memudahkan kita untuk membuat dan berbagi laporan, kisah pribadi, dan presentasi yang interaktif.

Dengan menggunakan Microsoft Sway, pendidik dapat menorehkan kreativitasnya dalam mendesain bahan ajar, menyajikan gambar, menambahkan video dan latihan soal yang telah ditautkan di link.

Peserta didik tidak perlu mengunduh perangkat lunak apapun untuk membuka tautan yang disediakan oleh pendidik. Peserta didik pun lebih mudah dalam memahami materi dan soal-soal latihan.

Penggunaan Microsoft Sway sangat efektif dalam mengurangi kebosanan peserta didik karena mereka tidak hanya didorong untuk berlatih, tetapi juga membaca dan menonton materi yang telah disediakan.

Sway berbasis cloud dapat membuat kolaborasi jarak jauh menjadi semakin mudah. Sway mampu menyimpan secara otomatis semua yang kita lakukan. Kita tidak akan kehilangan perubahan meskipun komputer mengalami kemacetan.

Hal tersebut mengurangi risiko akan kehilangan data karena belum disimpan.

Sebutkan kelebihan dan kekurangan Microsoft Sway!

Mari kita mengenal lebih lanjut mengenai kelebihan dan kekurangan Sway dibandingkan PowerPoint.

Kelebihan Sway

Kelebihan dari Sway jika dibandingkan dengan PowerPoint, sebagai berikut:

Kelemahan Sway

Kelemahan Sway jika dibandingkan dengan PowerPoint, yaitu:

  • Sway adalah aplikasi online. Tanpa koneksi internet yang kuat, pengguna harus mengucapkan selamat tinggal pada Sway.
  • Desain yang ditentukan sepenuhnya berasal dari Sway, pengguna tidak dapat sekreatif mungkin seperti ketika menggunakan PowerPoint.
  • Tata letak Sway memungkinkah konten ditampilkan secara vertikal atau horizontal.
  • Karena telah tersedia fitur yang lengkap, pengguna harus mendaftar dengan membayar uang sesuai dengan peraturan Microsoft.

Selain itu, kekurangan dari Sway adalah pengaturan huruf dan ukuran font dalam pembuatan Sway masih terbatas. Hal ini menyebabkan pengguna tidak dapat berkreasi secara lebih luas lagi.

Referensi:

  • Rulviana, V., Dayu, D. P. K., & Kurniawati, R.P. (2022). Sway: Berbasis Literasi Informasi sebagai Media Pembelajaran Proyek Mahasiswa. Magetan: CV. AE Media Grafika.
  • Utami, I. Q.dkk. (2022). Buku Panduan Microsoft Office 365. Surabaya: Airlangga University Press.

https://www.kompas.com/skola/read/2023/10/15/090000669/kelebihan-dan-kelemahan-microsoft-sway-dibanding-powerpoint

Terkini Lainnya

Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Mengenal Serealia dan Umbi-umbian

Skola
Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Jenis-jenis dan Cara Budi Daya Ikan Hias

Skola
Budi Daya Tanaman Obat

Budi Daya Tanaman Obat

Skola
Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Cara Mengapresiasi Produk Kerajinan Limbah Organik

Skola
50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

50 Contoh Countable Noun beserta Artinya

Skola
Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Mengenal Nama-nama Kendaraan dalam Bahasa Inggris

Skola
Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Mengenal Verb-ing dalam Bahasa Inggris

Skola
Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Cara Membuat Range Pada Microsoft Excel

Skola
Sifat-sifat Unsur Non Logam

Sifat-sifat Unsur Non Logam

Skola
Jawaban dari Soal 'Suatu Daerah Pada Worksheet'

Jawaban dari Soal "Suatu Daerah Pada Worksheet"

Skola
20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

20 Solusi atau Upaya Mengatasi Permasalahan Lingkungan

Skola
25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

25 Contoh yang Termasuk dalam Permasalahan Lingkungan Hidup

Skola
Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Proses Komunikasi Publik dan Penjelasannya

Skola
2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

2 Bedanya Love dan Loved, Apa Saja?

Skola
Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Konsep Aglomerasi: Pengertian dan Contohnya

Skola
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke