Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Siklus Hidrologi: Pengertian dan Fungsinya

KOMPAS.com - Siklus hidrologi adalah nama lain dari siklus air atau daur air. Dalam bahasa Inggris, disebut water cycle atau hydrologic cycle.

Daur atau siklus air ini tidak akan pernah berhenti dan akan selalu terjadi di Bumi. Siklus ini juga tak bisa dihentikan oleh manusia.

Apa itu siklus hidrologi?

Pengertian siklus hidrologi

Menurut Ria Rosdiana dalam buku Pengaruh Hutan dan Pengelolaan Daerah Aliran Sungai (2019), berikut pengertian siklus hidrologi:

"Siklus hidrologi adalah perputaran air yang tidak pernah berhenti dari atmosfer ke Bumi, dan kembali lagi ke atmosfer."

Proses itu terjadi melalui kondensasi, presipitasi, evaporasi, serta transpirasi.

Dikutip dari buku Hidrologi (2023) oleh Okma Yendri dkk, siklus hidrologi adalah gerakan air laut ke udara yang jatuh ke permukaan Bumi dalam bentuk hujan atau lainnya.

Walau terjadi secara berulang, siklus hidrologi ini tidak memiliki keseragaman waktu. Artinya durasi tiap proses bisa berubah tergantung kondisi air di muka Bumi.

Dilansir dari situs Encyclopaedia Britannica, water cycle atau siklus hidrologi adalah siklus yang melibatkan sirkulasi air secara terus-menerus di permukaan Bumi dan atmosfer.

Meski jumlah total air dalam siklusnya selalu sama, distribusi air dalam proses evaporasi, transpirasi, kondensasi, dan presipitasi sangat mungkin berubah.

Kesimpulannya, siklus hidrologi adalah perputaran air yang terus-menerus terjadi di permukaan Bumi dan atmosfer.

Menurut Tri Cahyono dalam buku Penyehatan Udara (2017), salah satu fungsi siklus hidrologi adalah membersihkan biosfer dan atmosfer.

Adapun yang dimaksud biosfer adalah sistem ekologis global yang mencakup semua makhluk di muka Bumi beserta interaksinya.

Dalam situs NASA, manfaat siklus hidrologi adalah memastikan ketesediaan air untuk semua makhluk hidup di Bumi.

Selain itu, siklus hidrologi juga bermanfaat untuk mengatur pola cuaca di planet Bumi.

Apabila air tidak bisa mendaur ulang dirinya sendiri secara alami, makhluk hidup pasti akan kehabisan air bersih.

Jika disimpulkan, ada tiga fungsi siklus hidrologi, yaitu:

https://www.kompas.com/skola/read/2023/08/09/070000269/siklus-hidrologi--pengertian-dan-fungsinya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke