Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

6 Penyebab Kesemutan di Kaki dan Tangan, Bisa Jadi Masalah Kesehatan

KOMPAS.com - Ada banyak penyebab kesemutan di kaki dan tangan, yang sebagian besar bersifat sementara.

Jika seseorang duduk atau tidur dalam posisi yang tidak biasa, ini dapat memberi tekanan pada saraf dan menyebabkan sensasi kesemutan di kaki atau tangan.

Meski tampak sepele, beberapa penyebab kesemutan di kaki atau tangan bisa lebih serius dan mungkin memerlukan diagnosis serta perawatan.

Penyebab kesemutan di kaki dan tangan

Dilansir dari Medical News Today, banyak penyebab kesemutan yang terkait dengan kondisi yang disebut neuropati perifer. 

Neuropati perifer adalah kerusakan saraf yang menyebabkan kesemutan dan mati rasa di tangan dan kaki.

Lebih lanjut, berikut adalah 6 penyebab kesemutan di kaki dan tangan:

1. Saraf terjepit

Seseorang mungkin mengalami kesemutan di kaki atau tangan karena saraf terjepit di punggung. 

Saraf terjepit dapat terjadi sebagai akibat dari cedera atau pembengkakan.

Selain kesemutan, gejala lain dari saraf terjepit adalah rasa sakit dan gerak yang terbatas. 

3. Konsumsi alkohol yang berlebihan

Minum terlalu banyak alkohol dapat menyebabkan jenis neuropati perifer yang dikenal sebagai neuropati alkoholik.

Kondisi ini dapat menyebabkan rasa sakit dan kesemutan pada anggota badan, termasuk tangan, dan kaki. 

Gejala kesemutan terjadi karena saraf tepi telah rusak oleh alkohol.

Menurut sebuah penelitian, sekitar 25 hingga 66 persen orang yang diklasifikasikan sebagai pecandu alkohol jangka panjang mengalami neuropati alkoholik.

4. Kecemasan

Orang yang mengalami kecemasan dapat mengalami hiperventilasi, yang dapat menyebabkan kesemutan di kaki.

Hiperventilasi adalah gejala umum kecemasan yang ditandai dengan pernapasan yang sangat cepat. 

Gejala ini menyebabkan ketidakseimbangan kadar karbon dioksida dan oksigen, yang pada gilirannya, menyebabkan kaki kesemutan.

5. Kekurangan vitamin

Kekurangan vitamin E, vitamin B-1, vitamin B-6, dan vitamin B-12 dapat menyebabkan kesemutan di tangan atau kaki. 

Pasalnya, jenis-jenis vitamin tersebut sangat penting untuk fungsi saraf.

Kekurangan vitamin B-12 dapat menyebabkan neuropati perifer. Gejalanya selain kesemutan adalah:

  • Pusing
  • Sesak napas
  • Kelelahan
  • Sakit kepala
  • Masalah pencernaan
  • Sakit dada
  • Mual

6. Multiple sclerosis

Multiple sclerosis (MS) adalah kondisi jangka panjang yang memengaruhi otak dan sumsum tulang belakang.

Mati rasa atau kesemutan di kaki adalah gejala awal MS, menurut National Multiple Sclerosis Society.

Selain kesemutan, gejala lain dari MS meliputi:

  • Masalah penglihatan
  • Kejang
  • Kelelahan
  • Pusing
  • Masalah keseimbangan
  • Masalah kandung kemih
  • Disfungsi seksual
  • Masalah kognitif.

https://www.kompas.com/sains/read/2022/03/21/203200423/6-penyebab-kesemutan-di-kaki-dan-tangan-bisa-jadi-masalah-kesehatan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke