Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Mudahkan Pelanggan, Waskita Beton Bakal Luncurkan Platform E-commerce

Hal ini disampaikan Direktur Utama PT Waskita Karya (Persero) Tbk Destiawan Soewardjono dalam rilis yang diterima Kompas.com, Selasa (11/10/2022).

“Tepat tahun ke-8 ini juga, WSBP juga akan launching program All New Tranformation yang mana dapat menciptakan nilai tambah dari fundamental perusahaan dan akan launching (peluncuran) web based e-commerce Waskita Precast,” terang Destiawan.

Manfaat dari diluncurkannya web based e-commerce, dapat memudahkan pelanggan membeli produk precast dan readymix yang berkualitas dari WSBP.

Melalui platform ini, perusahaan semakin ingin meningkatkan layanan kepada semua pelanggan.

Destiawan menambahkan, dengan bertambahnya usia, WSBP harus dapat melihat dan mengejar peluang besar dan membentuk perubahan mindset (pemikiran) cara kerja, selalu meningkatkan kualitas, dan dapat melakukan efisiensi dan efektivitas peurshaan.

Memasuki usia ke-8, WSBP mengusung tagline Rebuilding Strength & Sustainability dengan komitmennya untuk kembali bangkit dan pulih membangun kekuatan dan keberlanjutan ke depan.

“Kita harus optimistis dalam menangkap peluang proyek. Lalu, melakukan strategi penyehatan, kolektibilitas, bertransformasi, efisiensi, dan tingkatkan kolaborasi dengan BUMN Karya lainnya dan juga dengan para kreditur,” ungkap Bambang.

Pada usia 8 tahun ini, WSBP tidak hanya memiliki capaian dalam kinerja, tetapi juga menjadikan momen ini untuk berbagi kepada masyarakat di sekitar lingkungan kerja WSBP melalui WSBP Inspiring Kindness.

Adapun perusahaan menyelenggarakan 8 program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) yang menyentuh berbagai elemen masyarakat, seperti bantuan pendidikan, dukungan kepada penyandang disabilitas dan masyarakat lanjut usia, donasi darah, serta perbaikan jalan.

https://www.kompas.com/properti/read/2022/10/11/140000321/mudahkan-pelanggan-waskita-beton-bakal-luncurkan-platform-e-commerce

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke