Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Penyebab Generation Gap Orang Tua dan Anak, Kurang Interaksi Salah Satunya

Kompas.com - 22/05/2022, 14:37 WIB
Editor Arintya

Parapuan.co – Kawan Puan, apakah kamu pernah mengalami generation gap dengan salah satu anggota keluargamu?

Seperti diketahui, generation gap kerap terjadi pada sebuah keluarga, terutama antara orang tua dan anak.

Kesenjangan generasi antara orang tua dan anak tidak dapat dihindarkan, dan bisa memicu pertengkaran.

Hal tersebut disebabkan karena perbedaan nilai, selera, dan pandangan hidup pada setiap generasi.

Selain pertengkaran, hal ini sering menyebabkan kurangnya pemahaman antara dua generasi karena kondisi masa lalu tidak relevan dengan masa kini.

Berikut beberapa penyebab kesenjangan generasi antara orang tua dan anak, dikutip dari Parenting Firstcry!

1. Kurang pemahaman

Setiap generasi berbeda, termasuk bagaimana norma masyarakat dan teknologi yang berkembang secara signifikan.

Sehingga, cara berpikir yang dianggap normal bagi orang tua justru dianggap perilaku yang keras bagi anak-anak.

Misalnya, memukul pada masa lalu dianggap sebagai cara mengasuh anak, tetapi kini bisa dilaporkan ke pihak berwajib.

Hal ini karena pengetahuan manusia semakin berkembang dan tidak menganggap normal perilaku kekerasan semacam itu.

Baca Juga: Ingin Nonton Konser? Coba 5 Cara Tepat Minta Izin ke Orang Tua Ini

2. Kurangnya interaksi

Adanya tanggung jawab seperti bekerja, orang tua sering kali merasa terlalu lelah untuk menghabiskan cukup waktu bersama anak-anak setiap hari.

Hal ini menyebabkan kurangnya komunikasi dan interaksi yang memperlebar kesenjangan generasi.

Padahal, interaksi antara orang tua dan anak sangat penting untuk menciptakan bonding atau ikatan satu sama lain.

3. Kesalahan jarang ditoleransi

Orang tua sering tidak mentolerir kesalahan anak, serta cenderung memarahi mereka tanpa mendengar sudut pandangnya.

Padahal, anak-anak perlu membuat kesalahan untuk belajar dan tumbuh menjadi sosok lebih baik lagi dalam kehidupan.

Tetapi jika mereka dihukum untuk itu, maka akan memperlebar kesenjangan dan menciptakan kesalahpahaman.

Baca Juga: Mengenal Berbagai Pola Asuh Anak, Benarkah Gentle Parenting yang Terbaik?

4. Tidak mengakomodasi keinginan anak

Orang tua tentu menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya, bahkan menaruh impian bagi mereka.

Tetapi, orang tua sering kali cenderung memaksa harapan mereka pada anak agar diwujudkan sesuai keinginannya.

Masalahnya, impian tersebut adalah milik orang tua, bukan impian anak yang diharapkan untuk kehidupannya.

Kesenjangan generasi antara orang tua dan anak akan semakin jauh ketika tidak mengakomodasi keinginan anak.

5. Sering membandingkan anak

Membandingkan anak-anak satu sama lain adalah cara praktis untuk memperlebar kesenjangan generasi orang tua dan anak.

Pasalnya, perbandingan selalu dikaitkan dengan kelebihan anak lain dengan kekurangan anak sendiri.

Padahal setiap anak memiliki kelebihan dan kekurangan, sehingga tidaklah bijak untuk membandingkannya.

Selain itu, perbandingan dapat menyebabkan kehilangan kepercayaan diri dan menghancurkan antusiasme pada anak.

Kawan Puan, itulah penyebab kesenjangan generasi antara orang tua dan anak yang perlu diketahui.

Jika kamu merasa salah satu hal di atas menjadi salah satu pemicu timbulnya konflik antara orang tuamu, baiknya segera buka jalur komunikasi ya agar bisa lekas diredakan. (*)

Baca Juga: Kelebihan dan Kekurangan Tinggal dengan Orang Tua seperti di My Liberation Notes


Terkini Lainnya

 Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

Studi BCG dan Stellar Women: 70 Persen Perempuan Pelaku UMKM Kesulitan Mencari Mentor dalam Berbisnis

PARAPUAN
Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

Netflix Rilis Jadwal Tayang dan Trailer Film Monster, Full Tanpa Dialog

PARAPUAN
Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

Rekomendasi Hotel Bintang 5 untuk “Me Time” di Jakarta

PARAPUAN
Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

Ikuti Tren, Ganti Cat Rumah dengan Warna-warna yang Sedang Populer Ini

PARAPUAN
Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

Panduan Memakai Silicone Sealant untuk Atasi Kebocoran dan Keretakan di Rumah

PARAPUAN
3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

3 Tokoh Perempuan Kuat di Film Indonesia, Ada Sosok Anggini di Wiro Sableng

PARAPUAN
Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

Tampil Modis dan Fashionable dengan Padu Padan Baju Setelan

PARAPUAN
Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

Rahasia Kulit Glowing: Rajin Sarapan dengan 5 Makanan Ini

PARAPUAN
Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

Berapa Lama Hair Botox Bisa Atasi Masalah Rambut? Ini Jawabannya

PARAPUAN
Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

Liburan ke Jogja Pertama Kali, Wajib Kunjungi 5 Destinasi Wisata Ini

PARAPUAN
Jangan Tergiur Harga Murah! Ini  Bahaya Pakai Behel Abal-abal

Jangan Tergiur Harga Murah! Ini Bahaya Pakai Behel Abal-abal

PARAPUAN
Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

Kronologi Anissa Aziza Diikuti Orang Tak Dikenal Saat Belanja Sendirian di Mall

PARAPUAN
Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

Cerita Aktris Perjuangkan Kariernya, Intip Sinopsis Drakor Beauty and Mr. Romantic

PARAPUAN
Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

Komunitas e-Sport Ro8 Sediakan Fasilitas Belajar hingga Bersosialisasi Antar Gamers

PARAPUAN
Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

Sambut Hari Lebaran, Astra Otoshop Bagi-bagi Hadiah Lewat Program Ramadhan Ekstra

PARAPUAN
Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

Segar untuk Buka Puasa, Simak Tips Mudah Bikin Hwachae Minuman ala Korea

PARAPUAN
Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

Rawda Umroh Bandung Hadirkan Paket Umrah dengan Harga Ramah di Kantong

PARAPUAN
Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

Dewangga Jogja Sediakan Jasa Travel Umrah yang Terjangkau, Ini Daftar Paketnya

PARAPUAN
Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

Rayakan Hari Autisme Sedunia, Ini 3 Kisah Kreator Beri Edukasi Autisme pada Masyarakat

PARAPUAN
Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

Ini Rekomendasi Tempat Sewa Baju Lebaran Mewah, Harga Lebih Terjangkau

PARAPUAN
Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

Rekomendasi Tempat Olahraga Outdoor Populer di Jakarta untuk Isi Akhir Pekan

PARAPUAN
Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

Jadikan Lari Sebagai Hobi yang Menyenangkan, Ini Tipsnya untuk Pemula

PARAPUAN
Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

Ini Tantangan Ibu Bekerja sebagai Perempuan Peneliti Menurut Dr. Widiastuti Setyaningsih

PARAPUAN
Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

Kurang Bijak, Ini Alasan Ambil Utang untuk Resepsi Tidak Dianjurkan

PARAPUAN
Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

Hadirkan Hidangan Khas Thailand, Ini Rekomendasi Tempat Bukber di Jakarta

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com