Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agar Bisa Jadi Pengusaha Sukses, 9 Karakter Perempuan Ini Perlu Dimiliki

Kompas.com - 19/10/2021, 18:35 WIB
Editor Arintya

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu ingin menjadi seorang pengusaha sukses?

Untuk bisa menjadi seorang pengusaha sukses, ternyata ada sejumlah karakter perempuan yang wajib dimiliki.

Tanpa disadari, kemampuan seseorang dalam menjalankan usaha berkaitan erat dengan kebiasaan dan perilakunya di dalam kehidupan sehari-hari.

Hal tersebut meliputi tanggung jawabnya terhadap orang tua, saudara, diri sendiri, serta hubungannya dengan teman-temannya.

Tak bisa dimungkiri, kesuksesan suatu bisnis atau usaha juga bergantung pada diri sendiri sebagai pemilik usaha.

Lantas, apa saja karakter perempuan yang perlu dimiliki tersebut?

Mengutip dari laman The Guardian, berikut karakter yang dibutuhkan untuk bisa menjadi pengusaha sukses.

1. Keyakinan diri

Saat melihat seorang pengusaha sukses tentu terpancar betapa mereka memiliki keyakinan diri yang kuat.

Keyakinan diri mungkin menjadi satu-satunya kepribadian perempuan penting yang dimiliki oleh setiap pengusaha wanita yang sukses.

Baca Juga: Sukses dengan Fenty Beauty, Rihanna Resmi Jadi Miliarder Dunia

Pasalnya, saat seseorang merasa yakin dengan kemampuan serta jalan yang diambil, maka mereka tidak akan mundur dalam menjalani usahanya.

Mary Kay Ash, pendiri Mary Kay Cosmetics mengatakan, "Jika kamu pikir kamu bisa, maka kamu pasti bisa. Dan jika kamu pikir tidak bisa, ya kamu tidak akan bisa."

2. Ambisi

Chief Operating Officer Facebook, Sheryl Sandberg baru-baru ini menantang perempuan untuk memiliki keberanian menjadi ambisius seperti laki-laki.

Pasalnya untuk menjadi pengusaha sukses, maka seseorang harus benar-benar menginginkan sesuatu dan menjadikannya sebagai sebuah ambisi.

Selain itu, sudah seharusnya seorang pengusaha tidak pernah merasa puas dengan menjadi yang terbaik kedua.

Karena, seorang pengusaha sukses memiliki tujuan untuk menjadi yang teratas.

3. Kepercayaan diri

Karakter perempuan lainnya yang dibutuhkan untuk menjadi pengusaha sukses adalah kepercayaan diri.

Kepercayaan diri menjadi sangat penting saat seseorang akan bertemu dengan klien untuk mengembangkan bisnis.

Melakukannya dengan percaya diri akan meningkatkan rasa hormat klien, sekaligus mendapatkan kepercayaan dari mereka dan membentuk reputasi yang baik dihadapan klien.

Saat berjalan pastikan untuk mengangkat kepala menghadap ke depan dan berdiri tegak.

Kemudian, saat menyapa seseorang untuk pertama kalinya pastikan untuk memberikan senyuman, berjabat tangan, lakukan kontak mata secara percaya diri.

4. Passion

Seorang pengusaha wanita yang sukses akan selalu bersemangat dalam melakukan pekerjaannya karena mereka cenderung menciptakan bisnis dari hal-hal yang mereka sukai.

Seperti, Anita Roddick sangat tertarik dengan aktivis lingkungan dan sosial, kini perusahaan miliknya, The Body Shop, menjadi yang pertama melarang penggunaan produk animal cruelty free.

Oleh karena itu, dalam memulai bisnis maka hal yang pertama diperhatikan adalah temukan terlebih dahulu apa yang menjadi passion.

Setelah itu, percaya pada passion yang dimiliki dan ubah menjadi sesuatu yang benar-benar dapat kamu banggakan.

Anita Roddick pernah mengatakan, "Untuk berhasil, kamu harus percaya pada passion sedemikian rupa sehingga itu menjadi sebuah kenyataan yang membanggakan."

5. Kerendahan hati dan kemauan untuk belajar

Kerendahan hati dan kemauan untuk belajar juga tak luput menjadi kepribadian perempuan yang dibutuhkan untuk menjadi pengusaha sukses.

Saat memutuskan untuk menjadi pebisnis, maka seseorang tidak boleh cepat merasa puas.

Mengingat, industri kreatif selalu berubah, maka seorang pengusaha harus terus mengikuti dan melakukan inovasi.

Pengusaha wanita yang sukses tentu mengetahui hal ini dan akan bekerja keras untuk belajar dan berkembang sepanjang waktu.

Untuk itu, mereka pun akan membaca buku, mencoba praktik langsung ke lapang, dan mau belajar dari orang lain.

Pengusaha wanita sukses juga akan selalu bersikap rendah hati, tidak akan pernah takut untuk mengakui bahwa mereka tidak tahu, tetapi akan selalu berusaha meningkatkan keterampilannya.

Baca Juga: 3 Kiat Sukses Es Teller 77 Mempertahankan Bisnis hingga Puluhan Tahun

6. Memiliki tujuan yang kuat

Selama memiliki tujuan yang kuat, sesederhana apapun bisnis yang dilakukan, bukan tidak mungkin hal tersebut akan menjadi sesuatu yang besar suatu hari nanti.

Namun pastikan, memiliki seseorang memiliki keyakinan diri dan percaya bahwa apa yang dilakukan akan menjadi suatu hal yang berbeda dan menarik.

Tujuan yang kuat itu akan tercermin dalam bisnis, yakni terlihat dari kelanggengan suatu bisnis.

7. Ketegasan

Untuk menjadi pengusaha wanita yang sukses seseorang juga harus tegas.

Jika tidak, orang lain tidak akan bisa menghormati. Sampaikan ketegasan dengan berani, dan tak lupa untuk berbicara dengan otoritas dan tujuan.

Lakukan dengan percaya diri, hadapi kritik apa pun secara rasional dan bersikap tenang, dingin, namun tetap mempertimbangkannya.

8. Kerja keras

Penyanyi Marsha Evans pernah berkata, "Kamu dapat memiliki kecerdasan yang luar biasa, memiliki koneksi yang baik, namun kamu juga memiliki peluang jatuh dari langit."

Karena pada kenyataannya, kerja keras menjadi karakter sejati dari orang-orang sukses.

Ya, kerja keras menjadi rahasia kesuksesan setiap orang. Seseorang yang akan memulai bisnisnya harus mau bekerja berjam-jam dan mengorbankan waktu luangnya untuk mengembangkan bisnisnya.

Baca Juga: Sukses Hasilkan Uang dari Trading, Ini Rahasia Trader Alan Suryajana

9. Keberanian dan kegigihan

Dibutuhkan pula nyali untuk menjalankan bisnis dan menghadapi semua tantangan sulit yang akan dihadapi.

Dengan memaksa diri keluar zona nyaman dan bergerak maju, serta meningkatkan kepercayaan diri, bukan hal yang mustahil seseorang akan berhasil.

Termasuk, keberanian dalam mengambil risiko dan menerima segala konsekuensinya.

Sejatinya, tentu akan ada hari di mana ada begitu banyak masalah yang harus dihadapi, namun ingatkan diri tentang semua hal yang telah dicapai.

Maka, kegigihan, keberanian dan sikap pantang menyerah menjadi salah satu kunci kesuksesan suatu usaha.

Kawan Puan, itulah karakter perempuan yang dibutuhkan untuk menjadi pengusaha yang sukses.

Sudahkah karakter-karakter ini ada pada dirimu? (*)


Terkini Lainnya

Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

PARAPUAN
Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

PARAPUAN
Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

PARAPUAN
Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

PARAPUAN
Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

PARAPUAN
Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

PARAPUAN
Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

Bisa Tambah Penghasilan, Ini 3 Ide Bisnis yang Bisa Dicoba Pekerja Perempuan

PARAPUAN
Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

Pengusaha Pemula Wajib Tahu, Ini Sumber Modal Bisnis dan Strategi Dapatkan Pendanaan

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com