Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pahami, Ini 4 Cara Mengatur Waktu Kerja yang Benar untuk Freelancer

Kompas.com - 08/08/2021, 14:20 WIB
Editor Linda Fitria

Parapuan.co - Bagi seorang freelancer, membagi waktu kerja adalah tantangan yang cukup besar.

Sebab tidak ada aturan pasti yang mengatur kapan pekerja harus bekerja, beristirahat, atau melakukan aktivitas lain.

Hal ini mungkin terdengar menyenangkan.

Namun, jika tidak diatur dengan baik, pekerjaan yang harusnya segera dikerjakan bisa terbengkalai hingga deadline yang ditentukan.

Karena itu, seorang freelancer harus memiliki manajemen waktu yang baik.

Melansir dari situs Thebalancecareers, berikut tips manajemen waktu untuk freelancer yang bisa kamu tiru.

Baca Juga: 4 Sosok Atlet Cabor Renang yang Berhasil Raih Emas di Olimpiade Tokyo 2020

1. Membuat Jadwal

Freelancer sering kali memiliki jadwal yang fleksibel.

Salah satu kesalahan paling umum yang dilakukan freelancer baru adalah memanfaatkan fleksibilitas itu dan menggunakannya sebagai alasan untuk menunda-nunda pekerjaan.

Nah, kebiasaan menunda-nunda pekerjaan ini bukan kebiasaan yang baik, karena hanya akan membuat kamu terpojok dikerjar deadline nantinya.

Untuk menghindari kebiasaan ini, membuat jadwal adalah strategi yang tepat.

Atur jadwal kerja, dari jam sembilan pagi sampai jam lima sore, atau jam lain, tentukan jam kerja yang paling efisisen.

2. Atur Hari Libur

Kawan Puan, berbeda dengan pekerja kantoran yang mendapatkan gaji pasti setiap bulannya, penghasilan freelancer ini bergantung dari jumlah klien yang mereka ambil.

Terkadang untuk memenuhi kebutuhan, freelancer bahkan akan kerja gila-gilaan sampai tidak memiliki waktu libur.

Padahal meluangkan waktu untuk diri sendiri dan beristirahat alias libur sangatlah penting untuk work life balance.

Oleh karena itu, ambil satu atau dua hari libur untuk benar-benar beristirahat.

Baca Juga: Kembali Dibuka, Ini Jadwal Pelaksanaan dan Panduan Pendaftaran Beasiswa LPDP 2021 Tahap 2

3. Membuat To-do List

Kawan Puan, tips yang selanjutnya adalah membuat to do list.

Seorang freelance biasanya memiliki lebih dari satu klien pada satu waktu dan mempunyai beberapa tanggung jawab pekerjaan yang harus dilakukan.

Agar setiap pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu, membuat rencana pekerjaan sangat dianjurkan.

Buat daftar rencana pekerjaan yang harus diselesaikan dan susunlah skala prioritasnya.

Dengan demikian, kamu dapat mengetahui pekerjaan mana yang harus segera diselesaikan terlebih dahulu.

4. Jangan Mengambil Pekerjaan Terlalu Banyak

Seperti yang sudah disebutkan tadi, seorang freelancer memiliki kebebasan untuk menentukan beban kerjanya.

Nah, yang sering menjadi permasalahan dari kebebasan tersebut adalah mengambil proyek terlalu banyak untuk 'kejar setoran'.

Perlu diingat, klien menginginkan kualitas pekerjaan yang baik, Kawan Puan.

Baca Juga: Sukses dengan Fenty Beauty, Rihanna Resmi Jadi Miliarder Dunia

Dengan memiliki beban pekerjaan yang terlalu banyak, kamu mungkin akan kesulitan memberikan hasil yang maksimal atau kualitas yang baik.

Lebih baik buat batasan berapa banyak proyek yang bisa kamu ambil dalam satu kurun waktu.

Nah, Kawan Puan, itu dia beberapa tips menajemen waktu untuk freelance, semoga bisa bermanfaat ya! (*)


Terkini Lainnya

Tunjang Produktivitas, ASUS Zenbook DUO (UX8406) Hadir dengan Fitur AI

Tunjang Produktivitas, ASUS Zenbook DUO (UX8406) Hadir dengan Fitur AI

PARAPUAN
Penting untuk Kesejahteraan Masa Tua, Perencana Keuangan Bagikan Tips Atur Dana Pensiun

Penting untuk Kesejahteraan Masa Tua, Perencana Keuangan Bagikan Tips Atur Dana Pensiun

PARAPUAN
Hindari Boncos, Ini Cara Cerdas Ibu Milenial Atur Keuangan Menurut Ahli

Hindari Boncos, Ini Cara Cerdas Ibu Milenial Atur Keuangan Menurut Ahli

PARAPUAN
Tingkatkan Harapan Hidup, Kenali Teknologi Terkini Pengobatan Kanker Darah

Tingkatkan Harapan Hidup, Kenali Teknologi Terkini Pengobatan Kanker Darah

PARAPUAN
Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

PARAPUAN
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Kongres Intercolor Edisi Spring/Summer 2026

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Kongres Intercolor Edisi Spring/Summer 2026

PARAPUAN
Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

PARAPUAN
Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

PARAPUAN
Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

PARAPUAN
Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

PARAPUAN
Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

PARAPUAN
Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

PARAPUAN
Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com