Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apakah Golongan Darah Saat Donor Plasma Harus Sama? Ini Kata Ahli

Kompas.com - 24/07/2021, 20:15 WIB
Editor Linda Fitria

Parapuan.co - Saat melakukan donor plasma, terdapat beberapa hal yang harus dipenuhi, salah satunya yakni golongan darah. 

Saat mendonorkan plasma darah, kesamaan golongan darah ternyata harus diperhatikan nih Kawan Puan. 

Pasalnya saat dilakukan skrining, jenis golongan darah masuk kedalam SOP yang berlaku. 

Baca Juga: Menyambung Nyawa dengan Plasma Konvalesen, Pengalaman Pahit Sulitnya Mencari Pendonor untuk yang  Tersayang

"Karena darah itulah yang akan dimasukkan ke dalam darah pasien, supaya tidak terjadi penolakan, tidak terjadi penggumpalan, harus golongan darah yang sama," kata dr. Wita Prominensa, MARS, SpPK, Dokter Spesialis Patologi Klinik dari Primaya Hospital Pasar Kemis dalam webinar daring Mengenal Donor Plasma Konvalesen pada Senin (19/7/2021) lalu.

Selain itu, sedikitnya persediaan plasma darah juga memengaruhi golongan darah dalam donor plasma sehingga harus digantikan dengan golongan darah yang sama.

Namun, lain halnya jika persediaan plasma darah sudah banyak.

Jika persediaan plasma darah banyak, pendonor tidak harus mendonorkan plasma darah dengan golongan yang sama.

"Jadi kalau misalnya stok PMI nya untuk golongan darah A 1.000, B, 1.000, penggantinya tidak harus sama," jelas dokter kelahiran 23 Januari 1984 ini.

dr. Wita juga mengatakan bahwa hal ini juga didasarkan pada kebijakan PMI di masing-masing daerah.

Baca Juga: Mengenal Terapi Plasma Konvalesen, Metode yang Diklaim Efektif untuk Pasien Covid-19

"Ada yang tidak boleh tidak sama ada yang masih bisa menerima karena stoknya sama. Itu berlaku juga untuk donor darah, bukan hanya plasma konvalesen," jawabnya.

Menurut dr. Wita, plasma konvalesen ini dapat mempercepat penyembuhan Covid-19 karena dapat menghambat virus di reseptor tubuh kita melalui gen-S.

Yang dimaksud dengan gen-S sendiri merupakan bentuk 'spike' dari virus Corona.

"Kalau dia bisa merespon dia akan menghambat virus Sars Cov menempel di reseptornya. Atau yang sudah menempel dia akan mengusir dari dudukan reseptornya," jelasnya.

Mengenai donor plasma konvalesen, ternyata hal ini sudah dilakukan sejak lama.

Baca Juga: Lonjakan Kasus Makin Tinggi, Ini Gejala Covid-19 pada Anak yang Harus Diwaspadai

Plasma konvalesen digunakan untuk penyembuhan Sars Cov-1 di Hongkong pada tahun 2003.

Selain itu, plasma konvalesen juga efektif untuk mengobati H1N1 di tahun 2009-2010 dan virus Ebola di tahun 2014.

Plasma konvalesen pun kini digunakan untuk menangani Covid-19.

"Spesifiknya, baru tahun lalu," jelas dr. Wita. (*)


Terkini Lainnya

Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

Kolaborasi dengan Henny Harun, Skindoze Luncurkan HIT REWIND! Granactive Retinoid Night Serum

PARAPUAN
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Kongres Intercolor Edisi Spring/Summer 2026

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Kongres Intercolor Edisi Spring/Summer 2026

PARAPUAN
Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

Liburan Hemat! Begini Tips Booking Kamar Hotel dengan Harga Promo

PARAPUAN
Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

Ilmuwan Perempuan Lawan Diskriminasi, Ini Sinopsis Lessons in Chemistry

PARAPUAN
Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

Punya Mobilitas Tinggi, Pengendara Perempuan Kini Bisa Lebih Tenang Karena 10 Fitur Mitsubishi Xforce Ini

PARAPUAN
Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

Terasa Ringan, Ini Rekomendasi Water Based Foundation dari Brand Lokal

PARAPUAN
Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

Bisa Pakai Pulsa, Begini Cara Top Up Diamond Free di MiracleGaming.Store

PARAPUAN
Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

Punya Banyak Manfaat, Ini Dia Keuntungan Membeli Kursi Taman Besi

PARAPUAN
Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

Trik Dapat Tiket Pesawat Murah dengan Promo di Traveloka

PARAPUAN
Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

Ini Alasan Iron Mascara yang Viral di TIkTok Disukai Banyak Orang

PARAPUAN
4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

4 Drakor Bertema Keluarga yang Cocok Ditonton, Ada The Good Bad Mother

PARAPUAN
Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

Intip Keseruan Berwisata di Kapal Pesiar dengan Rute Internasional

PARAPUAN
6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan,  Viral Bantu Turunkan Berat Badan

6 Manfaat Cuka Apel untuk Kesehatan, Viral Bantu Turunkan Berat Badan

PARAPUAN
Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

Tak Cuman Bantu Dokter, Yuk Ketahui Tugas dan Tanggung Jawab Profesi Perawat

PARAPUAN
Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

Mengenal Istilah Femisida yang Berhubungan Erat dengan Pembunuhan terhadap Perempuan

PARAPUAN
Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

Belajar dari Pembunuhan Miss Ecuador, Ini Bahaya Share Lokasi Real Time di Medsos

PARAPUAN
Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

Ajari Anak Bisnis Sejak Kecil, Ini 3 Usaha Kecil-kecilan yang Bisa Dicoba

PARAPUAN
Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

Kampoeng Djamoe Organik Martha Tilaar Group Terima 11 Spesies Tanaman Langka dari BRIN

PARAPUAN
4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

4 “Senjata” yang Perlu Dibawa Agar Perjalanan ke Kantor Aman dan Nyaman

PARAPUAN
Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

Nikmati Pemandang Indah, Ini 3 Rekomendasi Wisata Alam di Brasil

PARAPUAN
Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

Hadapi Polusi dan Radikal Bebas Selama Commuting, Ini Tipsnya

PARAPUAN
Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

Ini Mimpi Dr. Widiastuti Setyaningsih, Peneliti yang Ungkap Tabir Alam Lewat Teknologi Pangan

PARAPUAN
Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

Inarah Syarafina Debut Penyutradaraan Film Panjang Lewat Temurun

PARAPUAN
Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

Perdebatan Man VS Bear Viral di TikTok, Ini Alasan Perempuan Lebih Memilih Beruang

PARAPUAN
Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

Cocok untuk Perempuan Karier, Ini Rekomendasi Parfum Pilihan PARAPUAN

PARAPUAN
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terpopuler

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com