Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Membalap di Trek Basah Sirkuit Mandalika, Espargaro Rasakan Pengalaman Luar Biasa

Kompas.com - 22/03/2022, 16:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Pol Espargaro menceritakan pengalamannya membalap di Sirkuit Mandalika yang basah sehabis diguyur hujan lebat.

Hujan deras mengguyur Pertamina Mandalika International Street Circuit beberapa menit menjelang race MotoGP Mandalika, Minggu (20/3/2022).

Akibatnya, balapan seri kedua pada kalender 2022 itu mundur 75 menit dari jadwal yang sudah ditetapkan sebelumnya.

Semula, race bertajuk Pertamina Grand Prix of Indonesia itu dijadwalkan start pada pukul 14.00 WIB, tetapi dipindah ke 15.15 WIB karena cuaca buruk.

Selain itu, jumlah putaran untuk balapan MotoGP Mandalika juga dikurangi dari 27 menjadi 20 lap karena pertimbangan keamanan.

Baca juga: Pebalap Punya Permintaan Khusus Saat Tampil di Sirkuit Mandalika

Saat semua pebalap sudah berada di starting grid, terpantau lintasan masih basah dan terdapat genangan minor di beberapa titik.

Kondisi trek basah menjadi tantangan tersendiri bagi para pebalap. Cipratan air dari motor di depan membuat jarak pandang para rider berkurang.

Pengalaman itu juga turut dirasakan oleh Pol Espargaro (Repsol Honda), yang memulai balapan dari urutan ke-16.

“Visor saya sangat kotor karena debu dari lintasan dan ditambah hujan. saya tidak bisa mengikuti garis, saya tidak tahu di mana kerb berada," ucap Espargaro, dikutip dari Autosport, Selasa (22/3/2022).

"Saya hanya mengikuti lampu hujan warna merah milik Pecco Bagnaia. Begitu Pecco melebar, saya membalap sendirian dari grup dari posisi kedelapan hingga ke-13," imbuhnya.

Baca juga: Usai Balapan di Mandalika, Franco Morbidelli Naik Motor Polisi demi Kejar Pesawat

"Pada saat itu, saya menabrak satu kerb di tikungan terakhir dan saya tidak tahu bahwa saya sudah berada di tepi jalan dan saya hampir jatuh," tutur Espargaro.

Pol Espargaro akhirnya menyelesaikan balapan MotoGP Mandalika di luar 10 besar, tepatnya posisi ke-12.

"Seperti mimpi buruk bagi saya. Saya tidak bisa melihat apa-apa selama balapan," tutur rekan setim Marc Marquez itu.

"Saya rasa itu adalah perlombaan bertahan hidup karena sangat sulit untuk memahami di mana Anda berada di trek karena banyak air," ucap rider asal Spanyol itu.

Tantangan membalap di Sirkuit Mandalika yang basah menjadi pengalaman luar biasa bagi Pol Espargaro.

Baca juga: Fabio Quartararo di Mandalika: Tertawa Lihat Joget Penonton, Parodi Pawang Hujan, hingga Traktir Es Krim Anak-anak Kuta

"Akhir pekan yang luar biasa. Saya ingin membalap lagi di Argentina. Indonesia, terima kasih telah memiliki kami," tulis Espargaro di akun Twitter-nya.

Setelah ini, para pebalap akan mengikuti rangkaian balap MotoGP Argentina 2022 di Sirkuit Termas de Rio Hondo pada 2-4 April mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com