SPIELBERG, KOMPAS.com - Marc Marquez (Repsol Honda) mengaku sempat teringat dengan mantan pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, pada balapan MotoGP Austria 2021, Minggu (15/8/2021).
Ingatan itu muncul ketika Marc Marquez berduel dengan anak didik Valentino Rossi, Francesco "Pecco" Bagnaia (Ducati).
Marc Marquez dan Pecco Bagnaia memang sempat terlibat duel sengit pada awal balapan MotoGP Austria 2021.
Puncak dari persaingan Marc Marquez dan Bagnaia terjadi pada lap ke-20. Marquez kala itu menempati urutan kedua dan sedang berusaha mengejar Bagnaia di depannya.
Persaingan Marc Marquez dan Bagnaia semakin menarik ketika hujan gerimis mengguyur Sirkuit Red Bull Ring pada lap ke-23.
Baca juga: Hasil MotoGP Austria: Brad Binder Menang Dramatis, Marquez Jatuh, Rossi 10 Besar!
Dua lap berselang, Marc Marquez berhasil menyalip Bagnaia di Tikungan 1 untuk mengambil alih posisi pimpinan balapan.
Namun, hujan yang semakin deras membuat Marc Marquez, Bagnaia, dan beberapa pebalap lain memutuskan masuk paddock untuk mengganti motor ban basah.
Petaka menghampiri Marc Marquez pada lap ke-27. Pebalap asal Spanyol itu tergelincir di Tikungan 1 ketika sedang berada di tiga besar.
Meski berhasil melanjutkan balapan, Marc Marquez harus puas dengan raihan satu poin setelah finis di urutan ke-10.
Di sisi lain, Francesco Bagnaia sukses naik podium kedua dan meraih 20 poin setelah finis di belakang Brad Binder (Red Bull KTM).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.