Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kondisi Terbaru Marc Marquez, Kembali Berlatih Hari Ini

Kompas.com - 15/09/2020, 16:59 WIB
Nirmala Maulana Achmad

Penulis

Sumber MotoGP

KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, kembali berlatih setelah menghabiskan lebih kurang enam minggu menjalani perawatan.

Pada hari ini, Selasa (15/9/2020), juara dunia delapan kali itu mengenakan sepatunya untuk menyelesaikan lari 7,5 kilometer dalam 31 menit 14 detik.

Marquez mengunggah sebuah gambar yang menunjukkan dirinya telah berlari di sekitar kediamannya di Cervera, Lleida, Spanyol.

Baca juga: Terpuruk pada MotoGP 2020, Honda Disarankan Depak Alberto Puig

"Senang melihat pebalap bernomor 93 itu berlatih karena dia bertujuan kembali mengendarai motor RC213V untuk beberapa seri musim ini," tulis MotoGP melalui laman resmi mereka.

Sejauh ini, Marc Marquez masih nirpoin di klasemen MotoGP 2020.

Rider asli Spanyol itu sempat mengalami kecelakaan hebat pada seri perdana MotoGP Spanyol.

Akibatnya, Marquez menderita cedera retak tulang lengan kanan.

Marquez sempat melakukan aksi nekat dengan turun pada sesi latihan bebas dan kualifikasi MotoGP Andalusia.

Namun, ia akhirnya memutuskan mundur dari seri kedua tersebut karena masih merasakan sakit pada lengan kanannya.

Baca juga: MotoGP San Marino, Cuma Marc Marquez yang Bisa Taklukkan Honda

Aksi nekat tersebut kemudian berbuntut panjang lantaran ia harus kembali naik meja operasi karena plat titanium di lengannya pecah pada 4 Agustus 2020 silam.

Marc Marquez pun masih absen saat MotoGP 2020 sudah berjalan enam seri.

Benarkah tanpa Marc Marquez, Honda Merana?

Honda dinilai kehilangan arah pada balapan MotoGP 2020 seusai kehilangan Marc Marquez yang harus absen lama akibat cedera.

Pendapat itu dikemukakan oleh mantan pebalap MotoGP, Casey Stoner.

"Tanpa Marc Marquez, Honda tampaknya sedikit tersesat dalam menunjukan kemampuan motornya," ujar Stoner beberapa hari yang lalu.

Di klasemen MotoGP 2020, pebalap Honda terbaik sejauh ini adalah Takaaki Nakagami (LCR) dengan menemepati posisi kesembilan.

Sementara rekan setim Marquez di Repsol Honda, yakni Alex Marquez, tertahan di peringkat ke-17.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bayer Leverkusen 50 Laga Tak Terkalahkan, Xabi Alonso Incar Tiga Gelar

Bundesliga
PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

PSSI Upayakan Calvin Verdonk-Jens Raven Bela Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

IMI X IOF Challenge 2024 Tuntas, Kolaborasi Majukan Offroad Tanah Air

Sports
Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Thailand Open 2024, Indonesia Kirim 16 Wakil

Badminton
Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Pelatih Korea Utara Ungkap Kelebihan Timnas U17 Putri Indonesia

Timnas Indonesia
PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

PSG Vs Toulose 1-3, Noda Sorakan dan Penghormatan untuk Mbappe

Liga Lain
Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Real Madrid Pesta Juara LaLiga: Kacamata dan Cerutu Ancelotti, Asa di Liga Champions

Liga Spanyol
Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Championship Series Liga 1: Fakta Head to Head Bali United Vs Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Jadwal Siaran Langsung Championship Series Liga 1 Bali United Vs Persib, Borneo Vs Madura United

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Man United Vs Arsenal: Setan Merah Tumbang, Ten Hag Soroti Krisis Pemain

Liga Inggris
Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Hasil-Klasemen Liga Italia: Juventus Tertahan Salernitana, Atalanta 2-1 AS Roma

Liga Italia
Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Man United Kalah dari Arsenal, Rooney dan Keane Berbicara

Liga Inggris
Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Man United Kalah dari Arsenal, Atap Old Trafford Bocor dan Muncul Air Terjun

Liga Inggris
Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Klasemen Premier League Usai Kemenangan Arsenal Atas Man United

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Hasil Man United Vs Arsenal 0-1, The Gunners Bawa Perebutan Gelar ke Pekan Terakhir

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com