Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Styria, Valentino Rossi Masih Trauma Insiden Morbidelli-Zarco

Kompas.com - 19/08/2020, 12:20 WIB
Angga Setiawan,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comValentino Rossi masih trauma usai nyaris terlibat insiden tabrakan Franco Morbidelli dan Johann Zarco jelang balapan MotoGP Styria.

Seperti diketahui, Morbidelli dan Zarco terlibat kecelakaan saat seri MotoGP Austria yang digelar di Red Bull Ring, Minggu (16/8/2020).

Kejadian bermula saat Zarco tiba-tiba masuk ke jalur balap Morbidelli yang berada di belakangnya pada tikungan ketiga sirkuit Red Bull Ring.

Morbidelli yang tak sempat menghindar akhirnya bertabrakan dengan Zarco hingga membuat dua motor masing-masing rusak parah.

Kejadian tersebut juga nyaris menyeret nama Valentino Rossi menjadi korban, lantaran dua motor milik Zarco dan Morbidell terbang tepat di depan mukanya saat balapan masih berlangsung.

Tidak cuma Rossi, rekan setimnya Maverick Vinales pun juga ikut nyaris menjadi korban.

Baca juga: Rossi Mendapat Pujian Setelah Nyaris Tersambar Motor

Rossi sendiri mengaku sangat beruntung bisa terhindar dari kecelakaan tersebut.

Akan tetapi, ia juga tak bisa menyembunyikan rasa trauma dan ketakutannya.

Rossi mengaku sempat menelepon ibu, ayah dan kekasihnya yang juga mengkhawatirkannya.

"Aku menelpon pacarku dan dia sangat khawatir, aku lalu berbicara dengan ibuku, lalu menelpon ayahku Graziano," ungkap Rossi dilansir BolaSport dari Corse di Moto.

"Aku harus berdoa kepada yang menentukan takdir di atas, sampai sekarang aku masih merasa tidak enak," sambungnya.

Kejadian itu membuat Rossi sampai merasa sulit berkonsentrasi pada balapan berikutnya, MotoGP Styria 2020 (21-23 Agustus 2020).

Baca juga: Valentino Rossi Akui MotoGP 2020 Penuh Tekanan

Apalagi, seri MotoGP Styria masih digelar di sirkuit Red Bull Ring, tempat ketika Franco Morbidelli dan Johann Zarco terlibat insiden mengerikan tersebut.

"Balapan kedua (di Red Bull Ring) bisa jadi momen sulit, tak mudah konsentrasi, tapi aku tak punya pilihan. Aku tak mau bilang hai lalu pulang (gara-gara ini). Aku coba tak memikirkannya, tapi itu tak mudah," ucap Rossi.

Juara dunia sembilan kali itu pun mengatakan akan menghabiskan waktu bersama adiknya, Luca Marini dan para anak didiknya dari VR46 Academy selama menantikan seri berikutnya di Austria.

"Sekarang aku bersama adikku Luca Marini dan Celestino Vietti, aku mencoba hidup normal, berpikir soal bagaimana memperbaiki diriku, itu akan menolongku," ungkapnya. (Nestri Yuniardi)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com